Berita

Ketua Relawan Pramono Anung-Rano Karno (Pranko) untuk Jakarta, Zulfikar/Ist

Politik

Relawan Serukan Stop Sebar Hoaks terkait Pramono-Rano

RABU, 13 NOVEMBER 2024 | 23:39 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Menjelang pencoblosan Pilkada Jakarta 2024, kabar hoaks maupun fitnah makin gencar menerpa Cagub dan Cawagub Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno.

Ketua Relawan Pramono Anung-Rano Karno (Pranko) untuk Jakarta, Zulfikar mengatakan, salah satunya terkait pernyataan mantan Menkominfo Budi Arie Setiadi bahwa tersangka judi online di Kementerian Komdigi berinisial T sebagai Ketua Bidang Konten Sosial Media Tim Pemenangan Pramono-Rano. 

"Ini jelas tuduhan yang berupaya merusak citra Pramono-Rano," kata Zulfikar melalui siaran persnya, Rabu 13 November 2024.

Serangan lain yang menyasar Pramono-Rano, kata Zulfikar, adalah demo sejumlah massa di Gedung Merah Putih KPK, pada Jumat 8 November 2024.

"Ada upaya penggunaan strategi kotor untuk merusak citra Pramono-Rano yang elektabilitasnya terus meningkat," kata Zulfikar.

Untuk itulah Zulfikar aparat penegak hukum dan Bawaslu agar mengambil sikap tegas serta merespons cepat terkait penyebaran hoaks dan fitnah yang merugikan Pramono-Rano.

"Mari kita jaga marwah demokrasi untuk mewujudkan pilkada damai di Jakarta dengan menawarkan program produktif dan edukatif, sehingga pilkada berjalan dengan damai dan riang gembira," pungkas Zulfikar.



Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya