Berita

Putra Waluyo Nuryayi (kiri) menjadi wakil Indonesia di ajang 2nd Parkour World Championships yang digelar di Kitakyushu, Jepang/Dok PB Persani

Olahraga

Putra Waluyo Wakili Indonesia di Kejuaraan Dunia Parkour 2024

RABU, 13 NOVEMBER 2024 | 17:19 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Indonesia dipastikan mengirim atlet untuk mengikuti Kejuaraan Dunia Parkour 2024. 

Adalah Putra Waluyo Nuryayi yang akan mengikuti kejuaraan bernama resmi 2nd Parkour World Championships tersebut di Kitakyushu, Jepang, pada 15-17 November 2024.

Putra didampingi oleh pelatih Ramdani Murtadho, Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Senam Indonesia (PB Persani) Ita Yuliati, serta jajaran pengurus lainnya.


"Pengiriman atlet ke Parkour World Championships 2024 merupakan bagian dari komitmen PB Persani untuk memberikan pembinaan berjenjang dan memastikan atlet terbaik Indonesia dapat berkompetisi di tingkat dunia," ucap Ita dalam keterangan tertulis, Rabu, 13 November 2024.

"Putra terpilih melalui seleksi ketat di Indonesia Open 2024. Ini merupakan komitmen kami dalam membuat pembinaan berjenjang bagi para atlet," sambung Ita.

Ini merupakan kali kedua PB Persani mengirimkan atlet parkour ke ajang internasional. Sebelumnya, Indonesia mengirim Luthfi Rahman Zuhdi ke ajang Parkour World Cup 2024 di Montpellier, Prancis, pada 10-12 Mei 2024 lalu.

"Dengan pengalaman yang dimiliki, kami berharap keikutsertaan Putra di World Championships kali ini dapat meningkatkan jam terbang dan kualitas atlet parkour Indonesia. Turnamen ini juga akan memberikan kesempatan bagi mereka untuk bertemu dengan atlet-atlet parkour dari seluruh dunia, dan bersaing di tingkat yang lebih tinggi," tutur Ita.

Sementara itu, Putra mengaku senang dan bangga karena bisa mewakili Indonesia di ajang internasional sebagai atlet parkour. Terlebih, event ini menjadi partisipasi pertama dirinya di Parkour World Championships.

"Program latihan untuk persiapan lebih ketat. Apalagi fisik karena di nomor speed itu dibutuhkan endurance dan ketahanan fisik. Dua hal ini penting untuk atlet dalam melewati obstacle dengan panjang kurang lebih 80 meter. Jadi di-push agar saya lebih siap di lapangan nanti," kata Putra.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya