Berita

Administrator FEMA, Deanne Criswell. (Reuters)

Dunia

Diskriminasi Pendukung Trump, Karyawan FEMA Dipecat

Laporan: Sarah Alifia Suryadi
SELASA, 12 NOVEMBER 2024 | 11:21 WIB

Badan Manajemen Darurat Federal AS (FEMA) memecat seorang karyawan yang ketahuan menginstruksikan tim tanggap bencana untuk tidak membantu rumah-rumah dengan tanda pro-Trump.

Keputusan ini diambil setelah FEMA menerima laporan bahwa karyawan tersebut menargetkan rumah-rumah maupun panti korban badai di Florida berdasarkan afiliasi politik.

Administrator FEMA, Deanne Criswell, menyebut tindakan ini sebagai pelanggaran serius terhadap prinsip-prinsip FEMA.

“Perilaku ini jelas melanggar nilai inti FEMA yang mengharuskan kami membantu semua orang tanpa pandang bulu, terlepas dari afiliasi politik mereka,” tulis Criswell di laman X pada 10 November 2024.

Ia menambahkan bahwa insiden ini telah dirujuk ke Kantor Penasihat Khusus untuk investigasi lebih lanjut. Criswell menyatakan bahwa tindakan semacam ini sangat tercela dan tidak akan ditoleransi.

"Kami akan memastikan setiap pelanggaran terhadap standar etika ini ditindak tegas," katanya.

Gubernur Florida, Ron DeSantis, turut menyebut tindakan tersebut sebagai “diskriminasi yang tidak dapat diterima” terhadap pendukung Trump yang membutuhkan bantuan.

Ia juga mengarahkan Divisi Manajemen Darurat Florida untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait insiden ini.

DeSantis menyatakan bahwa sikap karyawan FEMA ini mencerminkan ketidaknetralan politik yang tidak pantas oleh birokrasi federal.

"Pemanfaatan kekuasaan pemerintah secara terang-terangan oleh aktivis partisan dalam birokrasi federal adalah alasan lain mengapa pemerintahan Biden-Harris berada di hari-hari terakhirnya," ujar DeSantis, dikutip Selasa, 12 November 2024.

Pada dasarnya, FEMA bertugas menyediakan bantuan darurat bagi seluruh korban bencana, termasuk korban badai di Florida yang baru saja dilanda Badai Milton.

Criswell menegaskan bahwa lembaga dengan 22.000 tenaga kerja itu akan terus menjalankan kewajiban dengan netralitas penuh.

“Kami di FEMA berkomitmen untuk melayani semua orang sebelum, selama, dan setelah bencana. Tindak lanjut ini adalah jaminan agar hal serupa tidak terulang,” tegas Criswell.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya