Berita

Tim SAR Gabungan gerak cepat melaksanakan evakuasi warga korban bencana alam Gunung Lewotobi Laki-laki, di Kab. Flores Timur, Nusa Tenggara Timur yang meletus sejak Senin, 4 November 2024/Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut

Pertahanan

Tim SAR Gabungan Gercep Evakuasi Korban Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki

SENIN, 04 NOVEMBER 2024 | 19:04 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

TNI Angkatan Laut (AL) bersama dengan Tim SAR Gabungan gerak cepat melaksanakan evakuasi warga korban bencana alam Gunung Lewotobi Laki-laki, di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur yang meletus sejak Senin, 4 November 2024 dini hari.

Gunung Lewotobi Laki-laki meletus dengan mengeluarkan lahar panas disertai hujan pasir dan lontaran batu panas yang mengakibatkan beberapa korban jiwa yaitu 10 orang meninggal dunia dan kurang lebih 10 orang mengalami luka-luka serius.

Para warga langsung dilarikan ke Puskesmas dan Rumah Sakit Larantuka.

Prajurit Posmat TNI AL Larantuka bersama tim SAR gabungan dari Basarnas Maumere, Taruna Siaga Bencana (Tagana) Maumere, kepolisian Flores Timur.

Selain evakuasi warga ke rumah sakit, tim juga membawa masyarakat terdampak bencana alam ke lokasi pengungsian lainnya di Desa Konga, Desa Bokang dan Desa Lewolaga yang telah disediakan tenda-tenda pengungsi serta dapur umum. 

"Aksi cepat tanggap dan keterlibatan Prajurit Posmat TNI AL Larantuka yang berada dibawah jajaran Lantamal VII Kupang dalam proses evakuasi korban bencana alam Gunung Lewotobi Laki-laki tersebut merupakan implementasi dari perintah Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL)," kata Komandan Lantamal VII Kupang Laksma TNI I Putu Darjatna dalam keterangan resmi.

Hingga berta ini diturunkan, proses evakuasi warga korban bencana gunung meletus masih terus dilakukan dan status gunung telah dinaikan dari Level III Siaga ke Level IV Awas oleh Pusat Vulkanologi & Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).

Sebelumnya, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) merilis data terbaru dampak dari letusan, Gunung Lewotobi Laki-laki.

"Korban jiwa meninggal ada 10 jiwa. Sembilan orang sudah dievakuasi dan satu korban belum dievakuasi karena tertimpa reruntuhan sehingga masih menunggu personel terkait," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari.

Adapun letusan Gunung Lewotobi Laki-laki mengakibatkan 2 kecamatan turut terdampak.

"Korban terdampak kami perkecil dari laporan daerah ada di dua kecamatan, (yakni kecamatan) Wulanggitang ada enam desa (terdampak) dan Kecamatan Ile Bura ada satu desa," lanjut Abdul Muhari.

Lebih rinci, letusan Gunung Lewotobi Laki-laki berdampak pada 2.734 kepala keluarga (KK) dengan total 10.295 jiwa yang tersebar di 7 desa di Kecamatan Wulanggitang dan Ile Bura.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya