Berita

Ketua MPR sekaligus Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani/RMOL

Politik

Elektabilitas RIDO Turun, Muzani: Masih Ada Waktu

SENIN, 04 NOVEMBER 2024 | 18:35 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua MPR sekaligus Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani, angkat bicara perihal persiapan Pilkada Jakarta 2024. 

Dalam konteks ini, Gerindra merupakan salah satu partai pengusung pasangan calon nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK) dan Suswono (RIDO), yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.

Muzani menegaskan bahwa meskipun pasangan RK-Suswono saat ini tertinggal dalam beberapa survei terbaru oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI), pihaknya tetap optimis terhadap hasil yang akan diperoleh. 

“Masih ada waktu, mudah-mudahan hasilnya bagus," ujarnya kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Senin, 4 November 2024.

Muzani juga menyampaikan bahwa pihaknya tengah melakukan konsolidasi untuk mempersiapkan diri menjelang pemilihan. 

"Ya kita sedang melakukan persiapan untuk konsolidasi," tambahnya.

Menanggapi isu mengenai ketidakkompakan di antara partai-partai dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, Muzani menegaskan bahwa komunikasi terus dijalin. 

“Kita terus berkomunikasi supaya potensi yang besar menjadi kekuatan untuk 27 November yang akan datang," pungkasnya.

Pramono-Rano unggul di Survei LSI dengan elektabilitas 41,6 persen. Sementara RK-Suswono menempel di posisi kedua dengan elektabilitas 37,4 persen. Posisi ketiga diduduki Dharma-Kun dengan elektabilitas 6,6 persen.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya