Berita

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto saat berkunjung ke Pameran Cahaya Cita Indonesia di Hadiprana Boutique Mall, Kemang, Jakarta Selatan/RMOL

Nusantara

Pameran Seni Cahaya Cita Indonesia Apresiasi Kreativitas Penyandang Disabilitas

SABTU, 02 NOVEMBER 2024 | 00:15 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Pameran Sarana Seni bertajuk Cahaya Cita Indonesia yang menampilkan lukisan dari para seniman berbakat hingga siswa disabilitas digelar di Hadiprana Boutique Mall, Kemang, Jakarta Selatan.

Pameran yang berlangsung mulai 1-6 November 2024 ini menampilkan 40 lukisan yang bertujuan untuk mendukung Yayasan Mitra Netra dan Yayasan Bhakti Luhur.

Acara ini tak hanya memamerkan keindahan seni, tetapi juga memberikan kontribusi nyata untuk penyandang disabilitas di Indonesia melalui kegiatan charity yang diinisiasi oleh para pelajar.

Para pengunjung dapat menikmati berbagai macam karya seni mulai dari lukisan, seni digital, hingga instalasi, yang semuanya menyiratkan pesan ketahanan, kreativitas, dan keindahan dalam menghadapi tantangan hidup.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, hadir dalam acara ini dan memberikan apresiasi terhadap inisiatif tersebut. 

“Pameran ini ekspresi kreativitas nilai tambah seni yang sangat baik. Anak muda mengapresiasi seni dengan pameran kolaborasi dari berbagai sekolah tujuannya untuk charity,” kata Airlangga pada Jumat, 1 November 2024.

Ia juga menekankan pentingnya acara seperti ini untuk memperkaya ekosistem pariwisata budaya di Indonesia. 

"Kalau kita bicara nilai tambah, itu lukisan, karena kita beli canvas, dilukis dan nilainya tinggi. Tidak semua orang punya talenta di bidang seni, dan kegiatan ini menjadi ajang apresiasi bagi mereka yang memiliki bakat luar biasa," tambahnya.

Salah satu yang menarik perhatian Airlangga adalah lukisan “Kamis Pon Jogja” yang menampilkan tugu Jogja yang dilukis oleh Muh Saeful Hafidz, dengan harga lukisan Rp8,5 juta.

“Favorite saya ini lukisan Tugu Jogja, karena kebetulan saya kuliah di Jogja itu my second home, my city,” katanya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya