Berita

Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama istrinya Annisa Pohan/Ist

Politik

AHY Dorong Yayasan Jantung Indonesia Terus Tingkatkan Literasi Masyarakat

JUMAT, 01 NOVEMBER 2024 | 20:41 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengucapkan selamat kepada istrinya Annisa Pohan yang baru saja dilantik sebagai Ketua Umum Yayasan Jantung Indonesia.

"Saya tentunya berbahagia hari ini bisa mengantarkan istri, Annisa, yang hari ini dilantik sebagai ketua Yayasan Jantung Indonesia," kata AHY di kantor Yayasan Jantung Indonesia, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat 1 November 2024.

Ketua Umum Partai Demokrat itu menyebut, Yayasan Jantung Indonesia sudah cukup lama berdiri dan telah berkontribusi secara positif untuk membangun awareness, literasi publik tentang pentingnya menjaga kesehatan jantung kita.
 
AHY melanjutkan, bahwa banyak sekali kasus medis yang berkaitan dengan kesehatan jantung dan juga telah memakan korban. Oleh karena itu penting bagi Yayasan Jantung Indonesia untuk terus melakukan sosialisasi dengan berbagai formatnya. 

Dirinya juga mengingatkan tentang pentingnya berolahraga, termasuk mengikuti senam jantung sehingga dapat menjadi lebih sehat kehidupannya dan lebih berkualitas
 
“Tidak harus selalu berlama-lama, tetapi setiap saat disempatkan waktu untuk menjaga kebugaran kita sekaligus menjaga pola hidup yang sehat,” pungkas Menko AHY.

Annisa Pohan Yudhoyono dilantik sebagai Ketua Umum Yayasan Jantung Indonesia (YJI) dengan Masa Bakti 2024-2029.

Prosesi pelantikan Ketua dan Pengurus YJI Pusat ini dilakukan oleh Ketua Pembina Yayasan Jantung Indonesia Oetojo Oesman, S.H. dan berhasil diresmikan dengan melakukan penandatanganan berita acara serta prosesi khidmat serah terima dari bendera Pasukan Tanda Kehormatan (Pataka).


Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

UPDATE

Indonesia Butuh Banyak Dokter Spesialis Jantung

Jumat, 01 November 2024 | 19:59

Pembangunan Tol Jagoratu 2025 Diyakini Tingkatkan Kunjungan Pariwisata dan Ekonomi Sukabumi

Jumat, 01 November 2024 | 19:49

Polisi Geledah Kementerian Komdigi

Jumat, 01 November 2024 | 19:34

Fraksi PKS Dorong Perubahan RUU Perikanan dan UU Kelautan

Jumat, 01 November 2024 | 19:30

Suswono Jangan Recoki Parpol Lain

Jumat, 01 November 2024 | 19:23

Prabowo Makan Malam dengan Ridwan Kamil, Pengamat: Bentuk Nyata Dukungan

Jumat, 01 November 2024 | 18:30

Polres Sukabumi Tangkap Gunawan "Sadbor" Terkait Judi Online

Jumat, 01 November 2024 | 18:06

Halal Kulture Market Potensi Lahirkan Ekosistem Muslim Muda

Jumat, 01 November 2024 | 18:02

Aji Assul Diingatkan untuk Konsisten Melawan Rezim Matakali

Jumat, 01 November 2024 | 17:52

Israel Bombardir Kamp Pengungsi Gaza Tengah, 47 Tewas

Jumat, 01 November 2024 | 17:35

Selengkapnya