Berita

Perum Bulog melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) "Bulog Peduli Petani" memberikan bantuan empat unit alat dan mesin pertanian (Alsintan) berupa hand traktor di Kabupaten Blora, Jawa Tengah/Ist

Bisnis

Bulog Dukung Produktivitas Petani Tebu Blora Melalui Program Bantuan Alsintan

KAMIS, 31 OKTOBER 2024 | 20:26 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Perum Bulog melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) "Bulog Peduli Petani" memberikan bantuan empat unit alat dan mesin pertanian (Alsintan) berupa hand traktor di Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Bantuan yang diberikan kepada Dewan Pimpinan Cabang Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (DPC APTRI) Kabupaten Blora, merupakan bagian dari upaya mendukung peningkatan produktivitas dan kesejahteraan petani tebu.

Bantuan ini diserahkan langsung oleh Direktur Human Capital Perum Bulog, Sudarsono Hardjosoekarto kepada Ketua DPC APTRI Kabupaten Blora, Sunoto, pada Kamis, 31 Oktober 2024.


"Inisiatif ini juga selaras dengan prinsip CSV (Creating Shared Value) dan tujuan TPB 2 (Tanpa Kelaparan) dalam Program TJSL Bulog, yang berfokus pada pengembangan kesejahteraan masyarakat melalui dukungan pada sektor pertanian," ujar Sudarsono.

Kata dia, bantuan ini diharapkan dapat mendukung rencana DPC APTRI untuk mengembangkan varietas tebu unggul baru, Tebu Mustika A, yang berasal dari Thailand, dengan target lahan seluas 100 hektar.

"Kami berharap para petani tebu di Kabupaten Blora dapat memaksimalkan hasil produksi dan meningkatkan kesejahteraan mereka melalui APTRI," katanya.

Sementara Ketua APTRI DPC Kabupaten Blora Sunoto, menyampaikan bahwa dengan bantuan 4 unit traktor ini direncanakan untuk dikelola di 4 kecamatan yaitu Todanan, Kunduran, Japah dan Jepon.

"Bantuan ini diharapkan dapat menjadi motivasi petani untuk budidaya tebu dan mendukung hasil giling  secara optimal agar menjadi sebuah sinergi yang baik bagi tiap pihak," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya