Berita

Koalisi Masyarakat Sipil Untuk Pemuda Jakarta mengumumkan 11 peraih Jakarta Youth Award 2024 di Jakarta/Ist

Nusantara

3 Paslon Kompak Raih Jakarta Youth Award 2024

SENIN, 28 OKTOBER 2024 | 16:23 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Tiga pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur (cagub-cawagub) peserta Pilkada Jakarta 2024 kompak meraih Jakarta Youth Award Tahun 2024.

Mereka adalah Ridwan Kamil-Suswono, Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dan Pramono Anung-Rano Karno.

Jakarta Youth Award Tahun 2024 diinisiasi oleh Koalisi Masyarakat Sipil Untuk Pemuda Jakarta dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96 tahun 2024.

Presidium Koalisi Masyarakat Sipil Untuk Pemuda Jakarta, Kelik Widjonarko mengatakan, penghargaan Jakarta Youth Award Tahun 2024 ini merupakan tahun ke-14.

"Pertama digelar pada tahun 2010," kata Kelik kepada wartawan, Senin, 28 Oktober 2024. 

Ketua Tim Seleksi Jakarta Youth Award 2024, Hadi Nasbey menyatakan, penghargaan ini dilakukan dengan cara melakukan kajian dan verifikasi selama enam bulan terakhir terhitung sejak bulan Mei-Oktober 2024. 

Dengan melakukan kajian atas ungkapan/statement di beberapa media cetak dan media online, kemudian diusulkan sebanyak 57 orang, yang akhirnya berhasil disaring menjadi 11 nama tokoh yang layak memenuhi kriteria untuk mendapatkan Jakarta Youth Award Tahun 2024.

"Semoga para penerima anugerah Jakarta Youth Award 2024 dapat menjadikannya sebagai spirit untuk terus melakukan aksi nyata dalam membangun Jakarta yang lebih baik dan menjadi inspirasi motivasi generasi muda Jakarta," kata Hadi.

Adapun peraih Jakarta Youth Award 2024 lainnya adalah  Adelia Chantika, Atlet Renang DKI Jakarta Peraih 4 Medali Emas PON XXI Aceh-Sumut; Dody Wijaya, Anggota KPU Provinsi DKI Jakarta; Koharudin, Kepala Bidang Komunikasi Publik Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Prov DKI Jakarta; Muhammad Mul, Ketua Umum Karang Taruna Prov DKI Jakarta.

Berikutnya RBJ Bangkit, Ketua Umum Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) DKI Jakarta; Syahrul Hasan, Direktur Pelayanan PAM Jaya; William Aditya Sarana, Anggota DPRD DKI Jakarta, peraih suara terbanyak Pileg 2024 DPRD DKI Jakarta; dan Yasin Onasie, Ketua Umum National Paralympic Commite Indonesia (NPCI) Provinsi DKI Jakarta.

Koalisi Masyarakat Sipil Untuk Pemuda Jakarta terdiri dari Jakarta Monitoring Network (JMN), Himpunan Masyarakat Untuk Kemanusiaan dan Keadilan (Humanika Jakarta), Koalisi Perkotaan Jakarta (Jakarta Urban Coalition), Komunitas Peduli Pendidikan (KPP Jakarta), Masyarakat Pemantau Olahraga Jakarta (MPOJ), Lembaga Pengembangan Peran Serta Masyarakat (LP2SM), Lembaga Pemantau Jakarta (LPJ) Komunitas Reyog Ponorogo (KRP), Jakarta Public Service (JPS), dan Partisipasi Pengembangan Masyarakat (P2M).


Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

Karangan Bunga untuk Ferry Juliantono Terus Berdatangan

Selasa, 22 Oktober 2024 | 12:24

Jejak S1 dan S2 Bahlil Lahadalia Tidak Terdaftar di PDDikti

Sabtu, 19 Oktober 2024 | 14:30

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

UI Buka Suara soal Gelar Doktor Kilat Bahlil Lahadalia

Senin, 21 Oktober 2024 | 16:21

Hikmah Heboh Fufufafa

Minggu, 20 Oktober 2024 | 19:22

Begini Kata PKS Soal Tidak Ada Kader di Kabinet Prabowo-Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 | 15:45

UPDATE

BSD Kantongi Rp6,84 Triliun dari Prapenjualan Properti

Senin, 28 Oktober 2024 | 16:02

Pukulan Keras Ilia Topuria Tumbangkan Max Holloway di UFC 308

Senin, 28 Oktober 2024 | 15:53

Ipda Rudy Soik: Bapak Kapolda Orang Baik, Tapi Informasi Sampai ke Beliau Tidak Benar

Senin, 28 Oktober 2024 | 15:30

HUT ke-20, UCLG ASPAC Komitmen Ciptakan Kota Ramah Lingkungan, Digital, dan Berteknologi Tinggi

Senin, 28 Oktober 2024 | 15:29

Baleg DPR Gelar Rapat Pleno, Ini Agendanya

Senin, 28 Oktober 2024 | 15:22

Ekonom Sebut Pemerintah Tak Boleh Asal Bantu Selamatkan Sritex

Senin, 28 Oktober 2024 | 15:16

Direstui Jokowi Jadi Parpol, Projo Harus Buktikan Punya Banyak Pasukan

Senin, 28 Oktober 2024 | 14:59

Retret Kabinet Merah Putih di Akademi Militer Jadi Sorotan Media Asing

Senin, 28 Oktober 2024 | 14:55

Kapolda Sulteng Diingatkan DPR Sering-sering Main ke Tahanan

Senin, 28 Oktober 2024 | 14:48

Awal Pekan, Mayoritas Harga Bahan Pokok Naik

Senin, 28 Oktober 2024 | 14:45

Selengkapnya