Berita

Gambar empat korban serangan Israel di Iran pada Sabtu, 26 Oktober 2024/PRESS TV

Dunia

Serangan Israel Bunuh Empat Tentara Iran

MINGGU, 27 OKTOBER 2024 | 09:05 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Angkatan Darat Iran mengungkap bahwa jumlah korban tewas akibat serangan Israel telah meningkat menjadi empat orang.
Empat korban tersebut merupakan perwira Angkatan Darat yakni Mayor Hamzeh Jahandideh, Sersan Mohammad-Mehdi Shahrokhifar, Mayor Sajjad Mansouri, dan Sersan Mehdi Naghav.

"Mereka tewas saat menghadapi serangan rezim Zionis kriminal, saat bertugas menjaga keamanan Iran dan mencegah ancaman bangsa," ungkap laporan tersebut seperti dimuat laporan PRESS TV pada Minggu, 27 Oktober 2024.

Serangan Israel menargetkan 20 pangkalan militer di ibu kota Teheran serta provinsi-provinsi barat dan barat daya Ilam dan Khuzestan.

Serangan Israel menargetkan 20 pangkalan militer di ibu kota Teheran serta provinsi-provinsi barat dan barat daya Ilam dan Khuzestan.

Iran melaporkan dampak serangan Israel minim karena pihaknya berhasil mencegat proyektil yang diluncurkan.

"Serangan agresif berhasil diadang dan dibalas oleh sistem pertahanan udara terintegrasi negara," kata pangkalan pertahanan udara Iran.

Meskipun laporan media Israel membesar-besarkan serangan Israel dengan menyebarkan gambar-gambar palsu, masyarakat Iran kembali ke rutinitas mereka dan kehidupan sehari-hari terus berjalan lancar di seluruh negeri.

Organisasi Penerbangan Sipil Iran mengumumkan bahwa penerbangan telah dilanjutkan setelah gangguan singkat dan rekaman dari Bandara Mehrabad di Teheran barat menunjukkan operasi berjalan normal, dengan penumpang bergerak seperti biasa.

Perusahaan Penyulingan Minyak Teheran juga menepis rumor tentang serangan Israel terhadap fasilitasnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

DPR Minta TVRI Maksimalkan Siaran Piala Dunia hingga Pelosok Negeri

Jumat, 30 Januari 2026 | 12:12

Budisatrio Dinilai Tepat Gantikan Sugiono di Kementerian Luar Negeri

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:53

KPK Kembali Periksa Lima Pejabat Pemkab Bekasi Terkait Kasus Suap Ijon Bupati Ade Kuswara

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:47

Trump: Putin Setuju Tahan Serangan ke Ukraina Selama Musim Dingin Ekstrem

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:29

Lonjakan Harga Emas Diprediksi Tembus Rp4,2 Juta Akhir Tahun

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:16

Pasar Minyak Masih Bergejolak Tanggapi Rencana AS Serang Iran

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:08

Bawang Putih Impor Bakal Masuk Pasar, Kemendag Targetkan Harga Jinak Sebelum Ramadan

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:50

Saham Nokia Anjlok, Ketua Dewan Komisaris Mengundurkan Diri

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:20

Buntut Kasus Hogi Minaya, Kapolresta Sleman Dinonaktifkan

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:01

Rapat Pleno Tetapkan Gus Yahya Kembali Pimpin NU

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:01

Selengkapnya