Berita

Manajer Manchester United, Erik ten Hag, diprediksi bakal dipecat pada akhir tahun ini/Net

Sepak Bola

Diam-diam MU Mulai Cari Pengganti Erik ten Hag

MINGGU, 27 OKTOBER 2024 | 03:41 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Karier Erik ten Hag sebagai manajer Manchester United disebut-sebut akan segera berakhir. Pasalnya, manajemen Setan Merah diam-diam telah mulai bergerilya mencari pengganti manajer asal Belanda itu.

Seperti dilaporkan Daily Mail, Sabtu 26 Oktober 2024, manajemen baru MU, INEOS, tengah menyusun daftar calon pengganti Ten Hag. 

Di mana ada 4 sosok yang jadi incaran. Mereka adalah Xavi Hernandez, Thomas Frank, Ruben Amorim, dan Edin Terzic. 


Xavi yang pernah menangani Barcelona dikabarkan sudah bertemu dengan perwakilan MU. Empat orang dari kubu Old Trafford, yang dipimpin CEO Omar Berrada, terbang ke Barcelona.

Sementara pelatih Sporting CP, Ruben Amorim,  dan mantan jurutaktik Borussia Dortmund,  Edin Terzic, juga sudah masuk daftar. Thomas Frank, yang kini melatih Brentford, ikut dikabarkan masuk dalam radar. 

Bahkan Brentford menjadi kandidat kuat setelah sempat dikaitkan dengan Manchester United pada musim panas lalu.

Tampaknya performa The Red Devils yang tak kunjung membaik membuat manajemen sudah kehilangan kesabaran kepada Ten Hag. Terlebih, belum ada dukungan terbuka dari Sir Jim Ratcliffe untuk sang manajer.

Jika situasinya masih belum membaik pada jeda internasional berikutnya, posisi Erik ten Hag diprediksi makin mendekati bibir jurang.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya