Berita

Kedatangan Presiden Prabowo Subianto di di Kompleks Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, Kamis petang, 24 Oktober 2024/Ist

Politik

Warga Antusias Sambut Kedatangan Prabowo di Kawah Candradimuka

KAMIS, 24 OKTOBER 2024 | 18:22 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Presiden Prabowo Subianto tiba di lokasi pembekalan anggota Kabinet Merah Putih, di Kompleks Akademi Militer (Akmil) alias kawah candradimuka, Magelang, Jawa Tengah, Kamis petang, 24 Oktober 2024.

Berdasarkan siaran langsung televisi, Prabowo nampak hadir di gerbang utama Kompleks Akmil Magelang pada pukul 17.59 WIB.

Prabowo nampak menaiki mobil Maung MV3 Garuda Limousine warna putih, dan dikawal ketat oleh Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).


Prabowo sempat menyapa warga melalui fitur "sunroof" yang ada di mobil buatan PT. Pindad tersebut.

Kerumunan warga Magelang yang telah menunggu kedatangan Prabowo sejak sore tadi, terlihat antusias ketika Prabowo menyapa mereka.

Para warga terdengar meneriaki nama Prabowo sembari membawa bendera merah putih. 

Namun tak berlangsung lama, Prabowo langsung memasuki Kompleks Akmil Magelang. 

Kegiatan di Magelang digagas Prabowo sebagai satu langkah taktis untuk memberikan pembekalan kepada para pembantunya, sebelum menjalankan program-program prioritas yang harus segera bergulir di awal pemerintahannya ini.

Selain itu, juga dimaksudkan untuk memperkuat kesolidan para menteri, wakil menteri, dan juga kepala lembaga di dalam Kabinet Merah Putih.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya