Berita

Kedatangan Presiden Prabowo Subianto di di Kompleks Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, Kamis petang, 24 Oktober 2024/Ist

Politik

Warga Antusias Sambut Kedatangan Prabowo di Kawah Candradimuka

KAMIS, 24 OKTOBER 2024 | 18:22 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Presiden Prabowo Subianto tiba di lokasi pembekalan anggota Kabinet Merah Putih, di Kompleks Akademi Militer (Akmil) alias kawah candradimuka, Magelang, Jawa Tengah, Kamis petang, 24 Oktober 2024.

Berdasarkan siaran langsung televisi, Prabowo nampak hadir di gerbang utama Kompleks Akmil Magelang pada pukul 17.59 WIB.

Prabowo nampak menaiki mobil Maung MV3 Garuda Limousine warna putih, dan dikawal ketat oleh Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

Prabowo sempat menyapa warga melalui fitur "sunroof" yang ada di mobil buatan PT. Pindad tersebut.

Kerumunan warga Magelang yang telah menunggu kedatangan Prabowo sejak sore tadi, terlihat antusias ketika Prabowo menyapa mereka.

Para warga terdengar meneriaki nama Prabowo sembari membawa bendera merah putih. 

Namun tak berlangsung lama, Prabowo langsung memasuki Kompleks Akmil Magelang. 

Kegiatan di Magelang digagas Prabowo sebagai satu langkah taktis untuk memberikan pembekalan kepada para pembantunya, sebelum menjalankan program-program prioritas yang harus segera bergulir di awal pemerintahannya ini.

Selain itu, juga dimaksudkan untuk memperkuat kesolidan para menteri, wakil menteri, dan juga kepala lembaga di dalam Kabinet Merah Putih.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya