Berita

Penjabat Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi, mendistribusikan paket MBG di SDIT Al Ihsan, Kebagusan/Istimewa

Nusantara

Jakarta Pede jadi Role Model Makan Bergizi Gratis

KAMIS, 24 OKTOBER 2024 | 14:41 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Jakarta turut mendukung uji coba makan bergizi gratis (MBG) yang merupakan program unggulan Presiden Prabowo Subianto.

Seperti yang terlihat saat Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi, mendistribusikan paket MBG di SDIT Al Ihsan, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada hari ini, Kamis 24 Oktober 2024.

Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 700 paket MBG dibagikan kepada peserta didik melalui bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) PT LRT Jakarta yang merupakan anak perusahaan dari PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

"Kali ini tersaji hidangan nasi goreng, dengan lauk ayam goreng, telur suwir, sayuran, telur dadar, dan buah. Jadi, per paket memiliki nilai 411 kkal," papar Teguh.

Dia juga mengapresiasi keterlibatan PT Jakarta Tourisindo (JXB) selaku penyaji makanan dalam uji coba MBG kali ini. Ia menilai, JXB mampu menjawab tantangan agar menu makanan yang disajikan bisa beragam di setiap titik lokasi uji coba.

"Hal yang membuat kita takjub, dari segi menu selalu bervariasi dan kreatif, tanpa mengesampingkan nilai gizi serta nutrisi," ungkap Teguh.

Kegiatan uji coba MBG di titik ke-12 ini merupakan wujud dukungan penuh Pemprov Jakarta terhadap rencana Program Strategis Nasional (PSN) dari pemerintah pusat

“Hal ini harus kita pertahankan. Kami masih menunggu kebijakan serta pedoman dari pemerintah pusat terkait program MBG," jelasnya.

Sejauh ini, Pemprov Jakarta telah mendistribusikan 10.448 paket MBG kepada peserta didik dengan berbagai menu makanan.

"Kita berharap, Jakarta menjadi role model atau percontohan daerah lain untuk program MBG," pungkas Teguh.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

PDIP: Terima Kasih Warga Jakarta dan Pak Anies Baswedan

Jumat, 29 November 2024 | 10:39

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

UPDATE

Gegara Israel, World Central Kitchen Hentikan Operasi Kemanusiaan di Gaza

Minggu, 01 Desember 2024 | 10:08

Indonesia Harus Tiru Australia Larang Anak Akses Medsos

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:58

Gaungkan Semangat Perjuangan, KNRP Gelar Walk for Palestine

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:36

MK Kukuhkan Hak Pelaut Migran dalam UU PPMI

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:18

Jet Tempur Rusia Dikerahkan Gempur Pemberontak Suriah

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:12

Strategi Gerindra Berbuah Manis di Pilkada 2024

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:53

Kubu RK-Suswono Terlalu Remehkan Lawan

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:40

Pasukan Pemberontak Makin Maju, Tentara Suriah Pilih Mundur dari Aleppo

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:30

Dirugikan KPUD, Tim Rido Instruksikan Kader dan Relawan Lapor Bawaslu

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:06

Presiden Prabowo Diminta Bersihkan Oknum Jaksa Nakal

Minggu, 01 Desember 2024 | 07:42

Selengkapnya