Berita

Wamen Ekonomi Kreatif Irene Umar/Ist

Politik

Irene Umar, Wamen Ekonomi Kreatif yang Mantan Penyiar Radio

RABU, 23 OKTOBER 2024 | 03:04 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Irene Umar ditunjuk Presiden Prabowo Subianto sebagai Wakil Menteri (Wamen) Ekonomi Kreatif mendampingi Menteri/Kepala Badan Ekonomi Kreatif Teuku Rifki Harsya.

Di bidang ekonomi kreatif, pengalaman Irene tidaklah kaleng-kaleng. Karena Irene merupakan pakar di bidang game, teknologi, blockchain hingga keuangan.

Irene tercatat sebagai lulusan Bachelor of Arts in Economics dari kampus berstandar internasional President University di Kota Mandiri Jababeka dengan predikat Magna Cum Laude dan nilai CGPA 3.88.

Perempuan berusia 40 tahun ini mengaku pengalamannya sebagai pemandu acara dan penyiar radio membantu dirinya mendobrak sifat pemalu saat berhadapan dengan audiens.

Irene merupakan penyiar radio di Kiss FM. Saat siaran ia menggunakan nama panggung Irene Xavier. 

Karier profesional Irene dimulai dengan mendirikan W3GG dan kemudian menjadi Managing Partner di Discovery Nusantara Capital (DNC). 

Perannya yang aktif dalam keuangan, investasi, dan bidang sosial menjadi salah satu alasan Presiden Prabowo memilihnya untuk membantu memajukan sektor ekonomi kreatif.

Sebelum terjun ke ekonomi kreatif, Irene mengawali kariernya di dunia perbankan sebagai Associate Director di Standard Chartered Bank (SCB). 

Dalam peran tersebut, Irene ditempatkan di Uni Emirat Arab, India, dan Singapura, menangani sektor penting seperti pembiayaan proyek dan leverage finance. Pengalaman ini memberinya wawasan mendalam tentang keuangan global.

Bukan cuma itu, Irene juga mendirikan inisiatif fun2bkind (sebelumnya dikenal sebagai BerbagiLoka), yang merupakan program filantropi, bertujuan memberikan makanan gratis bagi mereka yang membutuhkan.

Selama masa pandemi, program tersebut berhasil mendistribusikan lebih dari 30.000 porsi makanan vegan serta lebih dari 1 ton beras kepada masyarakat terdampak.

Irene juga mendirikan restoran Loka Padang, sebuah restoran vegan yang menawarkan hidangan khas Padang.


 

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya