Berita

CEO Mumtaz Creative, Agung Paramata/Ist

Nusantara

Pengunjung Halal Kulture Market Diprediksi Tembus 25 Ribu Orang

JUMAT, 18 OKTOBER 2024 | 10:28 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Mumtaz Creative bakal menggelar Halal Kulture Market awal November ini di ICE BSD Tangerang. 

Tak cuma pameran, Mumtaz Creative menawarkan suasana yang berbeda untuk pengunjung yang ditargetkan kalangan milenial dan gen Z. 

Selama tiga hari, pada 1-3 November 2024, pengunjung akan disuguhkan program kreatif yang tidak hanya menggerakkan kesadaran bereligi -- mengenal gaya hidup halal, sekaligus juga menguatkan jejaring (circle) ekosistem ekonomi halal dari potensi muda muslim.

CEO Mumtaz Creative, Agung Paramata mengatakan, maraknya event halal belakangan ini, menunjukkan eksistensi adanya kebutuhan yang tinggi terhadap produk halal dan ekonomi syariah. 

"Tren pertumbuhannya terus menanjak," kata Agung melalui siaran persnya, Jumat, 18 Oktober 2024.  

Dalam lima tahun terakhir, sektor ekonomi dan keuangan syariah nasional memberikan kontribusi hampir 47 persen terhadap PDB nasional dan pangsa pasar keuangan syariah mencapai 11,04 persen. Indonesia berada di peringkat ketiga dalam Global Islamic Economy Indicator dan Islamic Finance Development Indicator 2023. 

Menariknya, kemajuan industri halal saat ini rupanya digerakkan oleh muslim milenial dan Gen Z, hampir 30 persen. Indonesia yang tengah mengalami bonus demografi yang puncaknya pada 2030, dengan komposisi  menurut BPS, gen Z mencapai 27,94 persen dari populasi atau sekitar 74,93 juta jiwa harus siap mengelola potensi tersebut.

Diyakini Agung Paramata, milenial dan gen Z  bukan hanya pasar potensial, tetapi juga kekuatan dalam mendorong perubahan di dalamnya. Kesadaran terhadap ekonomi halal, semula terfokus pada makanan, kini berkembang menjadi pemahaman yang lebih mendalam tentang nilai-nilai Islam dan kesempatan di dalamnya.

"Ini peluang sekaligus tantangan yang besar bagi Mumtaz Creative menghadirkan Halal Kulture Market Indonesia  dalam kemasan yang lebih memberikan pengalaman dan aktualisasi kalangan muda dalam bereligi, berkreasi, dan berkolaborasi,” kata Agung.


Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya