Berita

Anggota DPR RI dari Partai Golkar, Nurul Arifin didampingi Arfi Rafnialdi dan Yena Iskandar Ma'soem/RMOLJabar

Politik

Pilkada Kota Bandung 2024

Nurul Arifin Pastikan Arfi-Yena Sudah Punya Modal 366 Ribu Suara

SENIN, 14 OKTOBER 2024 | 00:43 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Anggota DPR RI dari Partai Golkar, Nurul Arifin, menilai pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Bandung, Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar Ma'soem, akan mendapatkan hasil baik pada Pilwalkot Bandung 2024. 

Sebab, saat ini pasangan Arfi-Yena sudah memiliki modal suara yang cukup besar dari Partai Golkar Kota Bandung. 

“Jadi sebetulnya Golkar Kota Bandung sudah memiliki modal dari dua orang yang namanya Teh Atalia dan Nurul Arifin, jumlahnya 366 ribu suara,” kata Nurul Arifin, usai acara Tasyakuran dan konsolidasi Pilkada Kota Bandung, Minggu (13/10).


“Hari ini partai solid mendukung Arfi dan yena,” imbuhnya, dikutip RMOLJabar, Minggu, 13 Oktober 2024.

Tak hanya itu, dirinya juga akan terlibat langsung di sisa masa kampanye untuk memberikan dukungan kepada paslon nomor 4 tersebut. 

“Kita semua akan turun, ini baru konsolidasi, untuk selanjutnya saya sendiri akan menyusun kunjungan yang menjadi titik-titik yang menjadi kekuatan basis massa saya untuk memobilisasi dukungan,” paparnya.

Nurul juga meminta agar semua kader hingga simpatisan Golkar konsisten memberikan dukungan bagi Arfi-Yen. 

“Saya bilang bukan kita perjuangkan, tapi kita bertarung untuk memenangkan. Jadi sekali layar terkembang pantang untuk mundur,” tegasnya.

Nurul berharap masyarakat di Kota Bandung bisa menerima dipimpin perempuan. Sebab dirinya pernah maju di Pilwalkot Bandung tapi belum berhasil.

“Semoga hari ini Bandung bisa mengatakan bahwa 'kita terbuka untuk kepemimpinan perempuan',” tandasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya