Berita

Kebersamaan Presiden Joko Widodo dengan Presiden terpilih Prabowo Subianto/Ist

Politik

Jokowi Kemungkinan Tak Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran

SELASA, 08 OKTOBER 2024 | 14:31 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Masa jabatan Joko Widodo Jokowi sebagai Presiden RI tinggal beberapa hari lagi.

Selanjutnya tongkat kepemimpinan akan dilanjutkan oleh Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Prosesi pengucapan sumpah jabatan presiden dan wakil presiden terpilih akan dilaksanakan dalam Sidang Paripurna Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR). 


Jokowi sendiri belum bisa memastikan apakah akan hadir langsung di Gedung DPR, Senayan, saat pelantikan Presiden terpilih. Jokowi juga tidak menjawab gamblang akan berada di mana saat pelantikan Prabowo.

"Ya mungkin ndak," kata Jokowi setelah menghadiri pembukaan BNI Investor Daily Summit 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Selasa, 8 Oktober 2024.

Namun Jokowi mengungkapkan, usai acara pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih dirinya akan langsung pulang ke kampung halaman di Solo, Jawa Tengah.

"Pada tanggal 20 Oktober 2024 sore, saya pulang ke Solo," kata Jokowi.

Jokowi yang menjabat presiden dua periode itu mengaku tidak ada kegiatan khusus usai acara pelantikan tersebut. Ia memilih beristirahat setelah sampai Solo.

"Pulang ke Solo dahulu, tidur," kata Jokowi berkelakar.



Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya