Berita

Pelaksana Harian Presiden PKS, Ahmad Heryawan/Istimewa

Politik

Kader PKS dan Relawan Diminta Rapatkan Barisan Menangkan Andra-Dimyati

SENIN, 07 OKTOBER 2024 | 14:55 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Pelaksana Harian Presiden PKS, Ahmad Heryawan, mengajak seluruh kader PKS untuk merapatkan barisan, membulatkan tekad, serta berjuang penuh totalitas untuk memenangkan pasangan Andra Soni-Dimyati Natakusumah sebagai Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Banten 2024. 

"Mari kita rapatkan barisan, bulatkan tekad, serta berjuang penuh totalitas untuk memenangkan pasangan Andra Soni-Dimyati Natakusumah," ujar Aher dalam keterangannya, Senin (7/10). 

Aher menekankan bahwa kerja-kerja pemenangan Pilkada 2024 harus dijalankan secara terstruktur, sistematis, dan masif, dengan memaksimalkan kekuatan utama PKS: soliditas struktur, kader, dan kerja kolektif. 

"Inilah modal utama PKS, struktur yang solid, kader yang militan, kerja kolektif yang terstruktur, sistematis, dan masif untuk pemenangan," tambahnya.

Ia juga menyoroti peran penting anggota DPR RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota sebagai jurukampanye yang mampu mengonsolidasikan dan mengaktivasi kembali pemilih untuk memenangkan pasangan calon kepala daerah yang diusung PKS.

Selain itu, Aher juga menggarisbawahi pentingnya sinergi antara calon gubernur/wakil gubernur dan bupati/wakil bupati yang diusung PKS dengan pemenangan Pilgub. 

"Menjadi tandem bersama, sehingga efektif dan efisien," ujarnya.

Komunikasi dan sinergi kerja dengan rekan koalisi juga perlu dijalin untuk menggerakkan semua sumber daya yang dimiliki partai koalisi demi pemenangan. Aher juga mengajak untuk mengoptimalkan seluruh komunitas dan relawan yang dimiliki, di luar jaringan struktur dan kader, sehingga memperluas basis pemilih.

"Setiap tokoh yang memiliki pengaruh besar di masyarakat Banten perlu mendapat prioritas untuk digalang, baik dari tokoh keumatan maupun tokoh ormas lintas elemen," jelasnya.

Lebih lanjut, Aher mengingatkan untuk mempersiapkan tim pengamanan, saksi, dan tim hukum terbaik yang siap berjuang mengawal suara.

"Kekuatan Tim Pengawalan Suara, persiapkan tim pengamanan, saksi, dan tim hukum terbaik yang siap berjuang mengawal suara, juga salah satu kekuatan kita dalam meraih kemenangan," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya