Berita

Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat KPU DKI Jakarta, Astri Megatari/RMOL

Politik

Pola Debat Pilkada Jakarta Tak Meniru Debat Pilpres

JUMAT, 04 OKTOBER 2024 | 01:27 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

KPU DKI Jakarta mengumumkan tujuh panelis debat perdana Pilkada Jakarta 2024 yang mewakili bidangnya masing-masing.

KPU DKI Jakarta memastikan debat perdana Pilgub Jakarta 2024 akan digelar pada Minggu lusa (6/10) di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, mulai pukul 19.00 WIB.

Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat KPU DKI Jakarta, Astri Megatari mengatakan, tujuh orang tersebut adalah, Gun Gun Haryanto, Beki Mardani, dan Siti Zuhro. Kemudian, Nurliah Nurdin, Ahsan Numinan, Didi Suharyanto, dan Andita Virseli Utami.

Astri mengatakan, ketujuh orang panelis akan memandu jalannya debat pertama Pilkada Jakarta dengan tema besar 'Penguatan SDM dan Transformasi Jakarta menjadi Kota Global'.

“Untuk tema debatnya adalah penguatan SDM dan transformasi Jakarta menjadi kota global,” kata Astri dikutip Jumat (4/10).

Astri menyebut, untuk pelaksanaan debat, masih mengikuti cara seperti perhelatan debat sebelumnya yakni gubernur maupun calon wakil gubernur akan hadir bersamaan.

"Nanti pasangan calon tersebut kami lakukan berbarengan gitu, bukan seperti pilpres kemarin yang satu-satu gitu, kan," kata Astri. 

"Kalau kemarin kan ada (debat) calon presiden, ada calon wakil presiden gitu. Kalau untuk pilkada, debatnya ini langsung, jadi dua-duanya akan langsung dihadirkan pada saat tiga kali debat itu," sambungnya.

Debat akan diikuti tiga pasangan calon yang sudah ditetapkan oleh KPU DKI. Mereka adalah Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), Dharma Pongrekun-Kun Wardana Abyoto, dan Pramono Anung-Rano Karno.



Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya