Berita

Annisa Maharani Alzahra Mahesa di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Selasa (1/10)/RMOL

Politik

Jadi Anggota DPR Termuda

Putri Almarhum Desmond Siap Perjuangkan Anak Muda dan Perempuan

SELASA, 01 OKTOBER 2024 | 15:11 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Annisa Maharani Alzahra Mahesa resmi menjadi Anggota DPR periode 2024-2029 dari Fraksi Gerindra. Dengan usianya yang masih 23 tahun, Annisa mencatatkan diri sebagai anggota DPR termuda di parlemen. 

Putri almarhum Politikus Gerindra Desmond J Mahesa itu berkomitmen untuk membawa aspirasi generasi muda dan perempuan dalam setiap kebijakan yang diusulkannya.

“Kalau aku yang akan dibawa, tentu saja isu-isu yang relevan, bersentuhan langsung dengan generasi muda dan perempuan,” ucap Annisa kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Selasa (1/10). 

Sebagai salah satu anggota termuda yang juga mewakili perempuan, Annisa menyadari posisinya sebagai "double minority" di parlemen. Namun, ia optimis dapat membawa perubahan positif dan menjadi suara generasi muda di Senayan.

Atas dasar itu, Annisa akan berfokus pada isu-isu yang relevan dengan generasinya, seperti akses pendidikan yang merata dan peluang lapangan kerja yang inklusif. Menurutnya, kedua isu ini sering disuarakan oleh pemilih muda yang ia temui. 

"Setiap turun ke dapil, anak muda seumuran saya bilang lapangan kerja saya susah sekali," ungkapnya.

Annisa juga menyoroti pentingnya regulasi perlindungan data digital. 

"Selain itu karena hidup di dunia digital sekarang, kita ingin membawa tentang perlindungan data digital. Karena semua kita tahu, data kita pernah terbobol, menurut aku kita hidup di era digital, penting sekali kita mendorong regulasi-regulasi yang memberikan perlindungan digital kita sebagai WNI,” jelasnya.

Mengenai keterpilihannya sebagai legislator dari Daerah Pemilihan (Dapil) Benten 2, Annisa mengaku sudah sering terjun langsung ke Dapil bersama mendiang sang ayah sejak duduk di bangku SMP.

“Dari aku SMP aku udah diajak turun ke Dapil, jadi kemarin tuh aku seperti bertegur sapa ke dapil tuh dengerin aspirasi mereka secara langsung dan alhamdulillah diterima dengan sangat baik, karena perjuangan almarhum bapakku diapresiasi,” tuturnya.

“Ditambah dengan itu, aku juga langsung turun ke dapil bersentuhan dengan konstituen, sehingga akhirnya bisa diterima,” pungkasnya.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya