Berita

Tangkapan layar Ketua DPR Puan Maharani dalam Rapat Paripurna terakhir masa bakti 2019-2024, di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Senin (30/9)/RMOL

Politik

Puan: DPR Harus Terus Menyempurnakan Diri dan Terima Kritik

SENIN, 30 SEPTEMBER 2024 | 15:21 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua DPR Puan Maharani menyatakan permohonan maaf dalam Rapat Paripurna terakhir masa bakti 2019-2024, di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Senin (30/9).

Puan mengatakan selama lima tahun, DPR telah bekerja untuk kepentingan rakyat dan mengakui tidak semua pekerjaan rumah parlemen terlaksana dengan baik.

"Kini, sampailah kita pada akhir masa bakti periode 2019—2024; telah 5 (lima) tahun kita bekerja, kita berupaya; tentu saja tidak semua dapat kita laksanakan secara sempurna," kata Puan dalam rapat paripurna terakhirnya.

"DPR RI harus terus menyempurnakan diri, menerima kritik dan otokritik, memperbaiki segala kekurangan, meningkatkan kualitas kelembagaan, serta semakin memenuhi harapan rakyat," sambungnya.

Puan juga menyampaikan apresiasi kepada pemerintah yang telah bekerja sama selama ini, dan juga meminta maaf kepada pemerintah selama menjadi mitra kerja DPR.

"Atas nama Pimpinan dan Seluruh Anggota DPR RI, kami menyampaikan apresiasi kepada jajaran Pemerintahan, Lembaga Negara, serta seluruh mitra kerja yang selama ini telah bekerja bersama dalam membangun Indonesia," ujarnya.

"Kami juga menyampaikan permohonan maaf apabila selama bermitra terdapat hal-hal yang kurang berkenan," imbuhnya.

Puan juga menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada wartawan yang selama ini mengawal DPR.

"Kepada rekan-rekan pers, kami mengucapkan apresiasi dan terima kasih atas kerja samanya selama ini karena telah ikut mengawal jalannya kedaulatan rakyat. Semua kritik dan saran yang diberikan kepada DPR RI telah menjadi bahan masukan yang sangat berharga bagi perbaikan DPR RI," jelasnya.

Mantan Menko PMK ini juga menyampaikan aspirasi terhadap seluruh akademisi, pakar, mahasiswa dan juga masyarakat yang menjadi mitra kritis dalam sejumlah kebijakan DPR.

Puan juga tak luput menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada seluruh ASN DPR.

"Atas nama Pimpinan dan seluruh Anggota DPR RI, kami juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan rakyat kepada kami sehingga dapat menjalankan kedaulatan rakyat yang diamanatkan kepada kami," bebernya.

"Kami juga menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan kami selama menjalankan tugas. DPR RI akan selalu menyempurnakan diri agar semakin dekat dengan harapan rakyat," tutupnya.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Pasukan Berani Mati Bela Jokowi Pembohong!

Minggu, 22 September 2024 | 14:03

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

UPDATE

Sektor Manufaktur China Masih Lesu Meski Stimulus telah Diluncurkan

Senin, 30 September 2024 | 18:07

Buruh Banten Dukung Andra Soni-Dimyati, Ini Alasannya

Senin, 30 September 2024 | 17:31

SpaceX Tiba di ISS, Siap Bawa Pulang Astronot yang Terdampar

Senin, 30 September 2024 | 17:23

PHRI Heran Diskusi di Hotel Selama Pilpres Aman, Sekarang Justru Ada Kekerasan

Senin, 30 September 2024 | 17:22

Inggris Bakal Jadi Negara G7 Pertama yang Berhenti Pakai Batu Bara

Senin, 30 September 2024 | 16:55

Baliho Dirusak, Tim Hukum Rido Lapor ke Bawaslu Jakarta

Senin, 30 September 2024 | 16:46

Selisih Nyaris 20 Persen, Rudy-Seno Potensial Patahkan Langkah Petahana

Senin, 30 September 2024 | 16:40

Bursa Jepang Hancur, IHSG Ambruk 2,19 Persen

Senin, 30 September 2024 | 16:39

Jelang Pelantikan DPR, Misbakhun Sukses Tembus Finish Berlin Marathon

Senin, 30 September 2024 | 16:35

Uang Sitaan Kasus Korupsi

Senin, 30 September 2024 | 16:30

Selengkapnya