Berita

Calon Gubernur Jakarta Nomor Urut 1, Ridwan Kamil (RK) saat blusukan di Pancoran Barat, Jakarta Selatan, Kamis (26/9)./Ist

Politik

Ridwan Kamil-Suswono Akan Hadirkan Program Dokter Keliling

KAMIS, 26 SEPTEMBER 2024 | 20:55 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil bersama Calon Wakil Gubernur Jakarta Suswono ingin menghadirkan program "Dokter Keliling" jika terpilih.

Adapun tujuan "Dokter Keliling" ini diharapkan bisa mempermudah masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan.

"Ya, ada dokter keliling nanti untuk mereka yang kesulitan berobat ke puskesmas, gitu ya. Jadi tidak selalu warga yang datang ke fasilitas negara, tapi negara mendatangi warga dengan inovasi-inovasi," kata RK saat blusukan di Pancoran Barat, Jakarta Selatan, Kamis (26/9).

Program "Dokter Keliling" dari Pasangan RIDO memang mengusung program kesehatan untuk meningkatkan akses dan kualitas layanan kesehatan di Jakarta melalui digitalisasi, peningkatan fasilitas, serta program promotif dan preventif untuk mewujudkan masyarakat yang lebih sehat dan berdaya. 

Menurut pasangan RIDO, guna menghadirkan layanan Kesehatan komprehensif, terdapat empat poin yang akan diusung, mulai dari peningkatan kualitas fasilitas Kesehatan, penguatan layanan Kesehatan mental, layanan kesehatan digital & rerintegrasi (LayanSehat), dan layanan kesehatan mobile.

Selain Dokter Keliling, saat menyapa warga RK juga akan menghadirkan program Sekolah Sahabat Lansia.

"Lansia itu sering kesepian, sementara jumlah anak sekolah banyak. Nanti kita bikin program anak Sekolah Sahabat Lansia, sebulan sekali, kelompok anak sekolah mendatangi lansia, bawa makan, ajak ngobrol," kata RK.


Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya