Berita

Eriko Sotarduga/RMOL

Politik

Wacana Pertemuan dengan Prabowo, Eriko Sotarduga Ungkap Megawati Senyum

KAMIS, 26 SEPTEMBER 2024 | 20:04 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Wacana pertemuan antara Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Presiden Terpilih, Prabowo Subianto, mencuat ke publik. 

Meskipun belum ada kepastian jadwal, Ketua DPP PDIP, Eriko Sotarduga, memberikan sinyal positif terkait pertemuan tersebut.

Eriko menyatakan bahwa komunikasi politik seperti ini adalah hal yang wajar. Menurutnya, pertemuan antara kedua tokoh tersebut seharusnya tidak perlu dipermasalahkan.

"Dalam dunia politik yang tidak mungkin adalah menghidupkan orang mati, itu yang pasti tidak mungkin," ujarnya saat jumpa pers di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis (26/9).

Eriko juga mengungkapkan bahwa Megawati merepons wacana tersebut dengan senyuman. 

“Sampai kemarin saya bertemu dengan Ibu Ketua Umum, dengan perkembangan yang ada, beliau tersenyum,” ungkapan. 

Mengenai waktu pasti pertemuan, Eriko meminta semua pihak untuk bersabar. Ia menekankan bahwa hal tersebut merupakan kewenangan penuh dari Megawati. 

“Nah, mengenai waktunya, marilah kita tunggu. Kalau waktunya sudah ditentukan, namanya bukan kejutan lagi. Ini kan masih menduga-duga, seperti nama saya Eriko Sotarduga, ya memang kita sering menduga-duga,” tuturnya. 

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, juga sempat menyatakan bahwa pertemuan antara Megawati dan Prabowo akan segera digelar. Namun, detail waktunya belum bisa dipastikan.

Eriko menutup keterangannya dengan menegaskan bahwa segala keputusan terkait pertemuan ini adalah hak prerogatif Megawati. 

“Nanti waktu yang apa, apakah nanti sebelum pada saat pelantikan ataukah sesudah, tentu kita tunggu saja. Karena kan itu adalah kewenangan Ibu Ketua Umum, tidak hak kami," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya