Berita

Hendri Satrio/Ist

Politik

Paslon Cakada Butuh Relawan untuk Amankan Kemenangan

RABU, 25 SEPTEMBER 2024 | 22:24 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Relawan memiliki peran yang tak kalah penting dari partai politik atau tim sukses dalam memenangkan pasangan calon kepala daerah (Cakada) di kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada).

Menurut analis komunikasi politik Hendri Satrio alias Hensat, relawan dibutuhkan untuk masuk ke kelompok yang sulit dimasuki oleh kader-kader partai politik.

"Relawan itu kekuatannya jaringan dan akar rumput, fungsinya memang untuk menembus jaringan-jaringan yang tidak bisa ditembus partai politik seperti jaringan pendidikan atau organisasi masyarakat," kata Hensat lewat keterangan tertulisnya, Rabu (25/9).


Hensat tak memungkiri jika partai politik memang berperan dalam memberikan kendaraan bagi paslon untuk maju dalam kontestasi pemilu.

Namun founder Lembaga Survei Kedai KOPI itu menggarisbawahi, relawan juga penting untuk mengumpulkan dukungan sehingga paslon tersebut bisa maju dalam Pemilu.

"Jadi kalau sampai ada pasangan calon isinya hanya tim sukses, enggak ada relawannya, ya enggak akan bisa menyebarkan jaringannya ke mana-mana," jelas Hensat.

Hensat menyarankan Cakada menyatukan kekuatan relawan dan kekuatan parpol jika ingin menang dalam kontestasi pemilihan umum. Sebab, parpol dan relawan akan berjalan sendiri-sendiri jika Cakada gagal menyatukan kekuatan keduanya.

"Biasanya juga, kalau paslon itu punya kans juara, relawannya makin banyak, di sini bisa terlihat pentingnya kedua peran tersebut," demikian Hensat.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya