Berita

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah pada Rabu (25/9)/RMOL

Pertahanan

Jadi Pemateri Kuliah di Akmil, AHY Kenang Suka Duka Masa Pendidikan

RABU, 25 SEPTEMBER 2024 | 15:53 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengenang masa-masa pendidikan menjadi taruna saat mengunjungi Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah pada Rabu (25/9).

Bila dihitung, peraih Adhi Makayasa tahun 2000, sudah 24 tahun lulus dari Lembah Tidar. Saat berkeliling, AHY pun bahagia karena banyak kemajuan di Akmil.

"Senang melihat ada banyak kemajuan, tapi juga ada yang tetap dipertahankan karena heritage itu harus kita pertahankan, banyak nilai-nilai sejarah dan kenangannya, tapi kemudian juga sambil mengenang, nostalgia," kata AHY saat mengisi kuliah umum bagi taruna-taruni tingkat III dan IV di di Gedung Pertemuan Moch. Lily Rochli.

Salah satu bentuk nostalgia yang diingat AHY adalah kata-kata dalam pikirannya selama menjalani pendidikan kawah candradimuka Akmil.

"Ada 1 kalimat yang menurut saya mengena 'Apa yang kita lakukan ada doa dibaliknya' ada doa terbaik dari kita semua, kami yang sudah terlebih dahulu menjalani pendidikan Akmil kepada kalian taruna-taruna," jelasnya.

AHY pun yakin berkat gemblengan dan tempaan para pengasuh, taruna-taruni akan menjadi perwira andal yang berguna bagi bangsa dan Negara.

"Kepada para taruna-taruni, semoga kalian menjadi taruna-taruni yang sukses, lulus, menjadi perwira, dan mengabdi untuk Indonesia yang sama-sama kita cintai. Inilah harapan dari kita semuanya," imbuh AHY.

Selain itu, AHY juga berharap, jika diri TNI melalui Akmil memegang peran penting untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045

"Kita sama-sama membayangkan Indonesia di tengah-tengah dunia hari ini dan ke depan, kemana kita akan mengarah tentu Indonesia emas 2045 dan apa peran dan kontribusi TNI, TNI AD dan tentunya Akmil sebagai lembaga terhormat yang telah konsisten melahirkan patriot bangsa bahkan putra-putra terbaik bangsa selama ini," tandasnya.

Setelah mengisi kuliah umum, AHY didampingi oleh Gubernur Akademi Militer, Mayor Jenderal TNI R Sidharta Wisnu Graha dan jajaran menyambangi Ruang Makan Husein Akmil untuk makan siang bersama.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Rusia, China dan Iran Dituding Gunakan AI untuk Ganggu Pilpres AS

Jumat, 27 September 2024 | 09:54

Kejar Keuntungan, Toko Daring Kompak Naikkan Biaya Komisi

Jumat, 27 September 2024 | 09:41

Cuma Bangun Gedung, Jokowi Belum Pindahkan Ibu Kota ke IKN

Jumat, 27 September 2024 | 09:28

Karpet Persia, Eksotik dan Banyak Dikoleksi sebagai Investasi

Jumat, 27 September 2024 | 09:27

Satgas Impor Ilegal Bukan Penyelesaian, hanya Shock Therapy Saja

Jumat, 27 September 2024 | 09:14

Diduga Tidak Netral di PK Mardani Maming, KY Perlu Periksa Hakim Ansori

Jumat, 27 September 2024 | 09:09

Jelang Akhir Pekan Emas Antam Stagnan, Termurah Masih Dibanderol Rp780.500

Jumat, 27 September 2024 | 09:03

Zulhas: Rencana Pemindahan Pelabuhan Barang Impor Diputuskan Prabowo

Jumat, 27 September 2024 | 08:52

Komitmen Prabowo Lanjutkan Pondasi Ekonomi Jokowi, Beri Kepastian bagi Investor

Jumat, 27 September 2024 | 08:47

Prabowo-Gibran Bakal Tarik Utang Baru Rp775 Triliun di Awal Menjabat, Buat Apa?

Jumat, 27 September 2024 | 08:35

Selengkapnya