Berita

Ilustrasi/Ist

Bisnis

Kini, Analisis Sentimen Pelanggan Bisa Diukur Lewat BigBox

RABU, 25 SEPTEMBER 2024 | 10:44 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) yang kini bertransformasi sebagai perusahaan digital telco telah bertumbuh bersama masyarakat Indonesia selama puluhan tahun. Telkom terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dengan mengutamakan kepuasan pelanggan. 

Agar pemahaman terhadap kebutuhan pelanggan semakin lebih baik sehingga pelayanan yang diberikan optimal, Telkom berinovasi dengan mengadopsi teknologi berbasis data yang digerakkan oleh Artificial Intelligence (AI).

Salah satu teknologi AI yang digunakan mampu menganalisis data pelanggan dengan metode Natural Language Processing (NLP) yang bisa memahami bahasa Indonesia sehari-hari. Teknologi mutakhir ini memungkinkan untuk mengukur emosi pelanggannya dengan akurat dan mengumpulkan umpan balik pelanggan melalui teks. Dengan begitu, Telkom dapat meningkatkan kualitas layanan yang diberikan sekaligus menjaga kepuasan serta loyalitas pelanggannya.

“Inovasi yang kami lakukan menjadi bagian dari komitmen Telkom untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan. Seperti memanfaatkan teknologi AI yang dapat mengenali dan memahami kebutuhan pelanggan. Teknologi AI juga dapat dimanfaatkan oleh pelaku usaha dari berbagai sektor,” ujar EVP Digital Business and Technology Telkom Komang Budi Aryasa dalam keterangan yang diterima redaksi, Rabu (25/9).

NLP bisa melakukan analisis sentimen untuk mengidentifikasi emosi pelanggan yang positif, negatif, maupun netral, kemudian dijabarkan ke dalam teks digital dengan hasil akurasi yang cukup tinggi. Data analisis yang diperoleh dari NLP memberikan wawasan berharga bagi pelaku usaha dalam menentukan prioritas untuk meningkatkan kualitas produknya.

Lebih lanjut, NLP juga berguna untuk mengekstraksi topik dari data ke bentuk teks yang disampaikan oleh pelanggan. Sistem ini bisa dimanfaatkan untuk mengidentifikasi topik-topik utama yang sering dibicarakan oleh pelanggan, seperti di media sosial. Dengan memahami topik-topik pelanggan, Telkom dapat mengambil tindakan yang lebih tepat dan relevan guna meningkatkan layanan produknya.

BigBox sebagai Solusi AI Tawarkan Analisis Sentimen untuk Pelaku Usaha. Kesuksesan TelkomGroup selama puluhan tahun juga bisa diikuti oleh para pelaku usaha di Indonesia dengan menerapkan strategi cerdas serupa. 

Untuk meningkatkan kepuasan dan loyalitas pelanggan, pelaku usaha dari berbagai sektor industri di tanah air bisa memanfaatkan BigBox untuk menganalisis data sentimen pelanggan melalui dukungan solusi AI.

BigSocial dari BigBox merupakan layanan yang menggabungkan teknologi Big Data dan AI. BigSocial dapat dimanfaatkan oleh pelaku usaha untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, melalui analisa tren, merek, isu sosial politik dan ekonomi, personal brand, dan hal lainnya di media sosial maupun media massa daring. Teknologi Big Data berfungsi untuk menarik data dari berbagai media sosial dan media daring, sementara AI bertugas untuk memetakan sentimen dan emosi dari data yang telah dihimpun.

Metode NLP yang ada di BigSocial mampu membaca artikel dan unggahan di media sosial maupun media daring secara real-time, kemudian melakukan analisis sentimen dengan memetakan sentimen dan emosi dari data yang telah dianalisis. Hasil analisa data dari BigSocial bisa dengan mudah dimengerti karena ditampilkan dalam satu dashboard. 

BigSocial dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang dinamika percakapan di dunia digital, serta membantu pelaku usaha meningkatkan produktivitas perusahaan lewat pengambilan keputusan yang lebih tepat dan strategis. Selain itu, BigSocial juga berhasil menelusuri lebih dari 10 ribu kanal media dan telah melakukan crawling data sebanyak lebih dari 800 juta postingan baik di sosial media maupun media digital lainnya seperti online news, blog, dan forum online.

Hingga saat ini, BigBox telah dipercaya oleh berbagai sektor industri, lembaga, hingga pemerintahan, berkat solusi end-to-end yang mencakupi analitik data, manajemen cloud, hingga pengembangan aplikasi khusus. Hal ini memberikan kenyamanan bagi pelanggan karena semua kebutuhan teknologi mereka dapat dipenuhi dalam satu tempat. Tidak hanya BigBox, Leap Telkom Digital juga memayungi berbagai produk dan layanan digital Telkom lainnya yang membawa semangat membangun negeri melalui digitalisasi.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya