Berita

Petugas kebersihan di Banda Aceh sedang membersihkan sampah di salah satu lokasi di Banda Aceh/Diskominfotik Banda Aceh

Nusantara

PON XXI di Banda Aceh Hasilkan 5.248 Ton Sampah

SELASA, 24 SEPTEMBER 2024 | 23:36 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 turut berdampak terhadap peningkatan volume sampah di Kota Banda Aceh. Volume sampah mengalami lonjakan signifikan selama periode pelaksanaan PON.

“Data yang diperoleh dari tanggal 1 hingga 20 (September 2024) menunjukkan total sampah yang masuk mencapai 5.248 ton,” kata Kabid Pengelolaan Sampah, Dinas Lingkungan Hidup Kebersihan dan Kebersihan Kota (DLHK3) Banda Aceh, Asnawi, kepada RMOLAceh, Selasa (24/9). 

Angka tersebut, menurut Asnawi, setara dengan rata-rata 262,4 ton sampah per hari. Atau meningkat 9,1 ton dibandingkan rata-rata harian pada Agustus 2024 yang sebesar 253,2 ton.

Asnawi menyebutkan, kenaikan volume sampah ini disebabkan oleh beberapa faktor. Di antaranya peningkatan aktivitas masyarakat di sekitar lokasi-lokasi penyelenggaraan PON, juga sampah rutin dari jalan protokol, pasar, dan gampong.

DLHK3 Banda Aceh sendiri terus berupaya melakukan pengangkutan sampah secara rutin dan menjaga kebersihan lingkungan. Namun, upaya menjaga kebersihan lingkungan tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, melainkan juga seluruh lapisan masyarakat.

Untuk itu, Asnawi mengimbau masyarakat untuk turut serta menjaga kebersihan lingkungan, dengan tidak membuang sampah sembarangan dan membiasakan diri memilah sampah dari sumbernya.

"Dengan demikian, sampah dapat didaur ulang dan memiliki nilai ekonomis, serta mengurangi jumlah sampah yang berakhir di Tempat Pembuangan Akhir (TPA)," pungkas Asnawi.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya