Berita

Dua remaja perempuan pelantun "Akun Fufufafa Cari Kambing Hitam"/Repro

Politik

Lagu Akun Fufufafa Cari Kambing Hitam Viral

SENIN, 23 SEPTEMBER 2024 | 07:59 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Kehebohan akun Kaskus Fufufafa yang diduga milik Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka dalam dua pekan terakhir, menginspirasi  warganet untuk membuat lagu.

Lagu berjudul "Akun Fufufafa Cari Kambing Hitam" yang dinyanyikan dua bocah perempuan berseragam SMP dengan enteng menyanyikan lagu dengan syair-syair menggelitik.

Berikut syair lagu akun "Akun Fufufafa Cari Kambing Hitam" yang dilihat redaksi di  akun media sosial Facebook pada Senin (23/9).


Eh Mbah Bogel, itu akun Fufufafa milik anaknya raja
Tapi anak raja ngeles tak mengakuinya 
Akun Fufufafa kalau itu bukan miliknya
Mungkin nanti muncul kambing hitam di media
Mengakui akun Fufufafa itu miliknya
Hehehehe anak raja gitu loh
Cari kambing hitam nih ye

Kambing hitam mungkin sudah dipersiapkan 
Ditekan atau diberi bayaran
Mengelabui biar netizen pada diam
Fufufafa ... Biar tidak lagi dipermasalahkan 
Hehehehe anak raja gitu loh


Pakar telematika, Roy Suryo memastikan 99,9 persen akun Kaskus Fufufafa adalah milik putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka.

Hal itu diungkapkan langsung Roy Suryo dalam acara Indonesia Lawyers Club (ILC) yang dipandu wartawan senior, Karni Ilyas dengan judul "Setelah Fufufafa... Bisakah Pelantikan Gibran Dibatalkan?".

"Secara teknis, ya kita sisakan sedikit lah, 99,9 persen itu adalah, betul, bahwa itu adalah Wakil Presiden terpilih," kata Roy Suryo dalam video yang diunggah di kanal YouTube Indonesia Lawyers Club, Kamis (19/9).

Akun Kaskus Fufufafa sangat menghebohkan karena isinya ujaran kebencian, caci maki, serta celoteh yang cenderung porno terhadap belasan artis cantik Tanah Air.



Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya