Berita

Irwansyah Nasution di Kantor Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP)/Ist

Politik

KPU dan Bawaslu Tapsel Dilaporkan ke DKPP

SELASA, 17 SEPTEMBER 2024 | 20:29 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Anggota DPRD Tapanuli Selatan, Armen Sanusi Harahap dan Muba Hutagalung resmi melaporkan KPU RI, KPU Sumut dan KPU Tapsel serta Bawaslu Tapsel ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) RI.

Armen melalui kuasa hukumnya dari Law Office and Advokat Irwansyah Nasution and Partners, Irwansyah Putra Nasution saat dikonfirmasi awak media membenarkan laporan tersebut.

"Ya benar, Pak Armen ada buat laporan ke DKPP perihal dugaan pelanggaran etik oleh penyelenggara," katanya.


Ia menjelaskan pelaporan tersebut ada dua dan tercatat dalam tanda terima dokumen pengaduan atau laporan dugaan pelanggaran kode etik penyelenggara pemilu Nomor : 498/01-13/SET-02/IX/2024, tertanggal 13 September 2024 dengan Pelapor Armen Sanuso Harahap dan Laporan Nomor : 499/02-13/SET-02/IX/2024 tertanggal 13 September 2024 dengan Pelapor Muba Hutagalung.

Kedua laporan berbeda. Yang satu perihal penghentian laporan oleh Bawaslu Tapsel dan satunya lagi perihal pergantian pasangan calon perseorangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Dolly Putra Parlindungan Pasaribu - Ahmad Bukhori menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati Dolly Putra Parlindungan Pasaribu - Parulian Nasution di Pilkada Tapanuli Selatan, Sumatera Utara.

Irwansyah yang akrab disapa Ibey menambahkan dugaan pelanggaran etik sangat kuat dilakukan penyelenggara baik KPU dan Bawaslu.

"Kami sudah jelaskan pelanggaran apa saja, barang bukti dan petunjuk juga sudah kami serahkan. Tinggal nunggu proses pemeriksaan dan sidang aja," ucapnya.

Sebelumnya, Armen Sanusi Harahap beserta kuasa hukumnya juga melaporkan KPU sejajaran ke Bawaslu RI perihal pergantian pasangan calon atau calon perseorangan di Pilkada Tapanuli Selatan oleh KPU Tapsel.

Diduga ada pelanggaran administrasi yang dilakukan oleh KPU dengan mengijinkan pergantian, Selasa, (17/9).

Untuk pelapor dan saksi sudah dilakukan klarifikasi, barang bukti juga sudah diberikan. Informasi yang didapatkan Bawaslu Tapsel hari ini memeriksa KPU Sumut.

"Tapi tidak terlaksana infonya. Gak tau alasan KPU Sumut gak datang pemeriksaan oleh Bawaslu Tapsel," beber Ibey.

Tim kuasa hukum pun berharap laporan yang di DKPP dan Bawaslu bisa menjawab semua persoalan dengan memberikan hukum yang berkeadilan. Tutupnya.

Pilkada di Tapanuli Selatan diikuti oleh Bakal Pasangan Calon yang mendaftar ke KPU Tapanuli Selatan yakni Calon Bupati dan Wakil Bupati Gus Irawan Pasaribu - Jafar Syahbuddin Ritonga dan dari Pasangan Calon Perseorangan calon Bupati dan Wakil Bupati Dolly Putra Parlindungan Pasaribu - Parulian Nasution. Untuk penetapan pasangan calon dijadwalkan KPU Tapsel 22 September 2024.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya