Berita

Deputi Bidang Pencegahan dan Monitoring KPK, Pahala Nainggolan/RMOL

Hukum

KPK: Kaesang Naik Jet Pribadi Berempat, Bayar Rp360 Juta Jika Milik Negara

SELASA, 17 SEPTEMBER 2024 | 17:37 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Kaesang Pangarep naik jet pribadi saat melancong ke Amerika Serikat ternyata bukan hanya bersama istri Erina Gudono. KPK menjelaskan dua orang lainnya ikut serta dalam penerbangan bersama ketua umum PSI yang juga bungsu Presiden Jokowi itu. 

"Pergi berempat ya. Jadi Kaesang, istrinya, kakak istrinya, dan staffnya," kata Deputi Bidang Pencegahan dan Monitoring KPK, Pahala Nainggolan, di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Selasa sore (17/9). 

Pahala menyampaikan itu usai Kaesang mendatangi KPK untuk memberikan klarifikasi. Dia mengatakan Kaesang datang sembari membawa dokumen berupa formulir gratifikasi yang telah diisi.

"Ya sudah kita lihat isinya. Kalau SOP kita kan gini, kita nerima laporan, kita pasti tanya lagi beberapa kronologi, detail gitu ya. Lantas kita mintakan beberapa detail gitu," kata Pahala.

Pahala menjelaskan KPK memiliki waktu 30 hari kerja untuk melakukan analisa untuk diputuskan apakah fasilitas yang diterima Kaesang milik negara atau bukan. Jika milik negara maka Kaesang harus menyerahkan uang seharga tiket pesawatnya.

Namun sayangnya, Pahala menjelaskan uang yang harus diserahkan Kaesang ke negara adalah harga tiket pesawat komersil, bukan sewa private jet.

"Ini kalau kita tetapkan milik negara, ya kira-kira (harga tiket) 90 juta (per orang). Kalau empat kira-kira 360 (juta) lah," jelas Pahala.

Jika ditetapkan bukan milik negara, kata Pahala, maka tidak perlu ada tindaklanjut.

"Kalau ditetapkan bukan milik negara ya sudah gitu aja, laporannya gak ke mana-mana," pungkas Pahala.

Kaesang atas inisiatif pribadi, Kaesang mendatangi KPK untuk memberikan klarifikasi terkait penggunaan pesawat jet pribadi saat melancong ke AS. Kaesang mengaku pesawat yang ditumpangi merupakan milik temannya.

"Tadi saya juga di dalam mengklarifikasi mengenai perjalanan saya di tanggal 18 Agustus ke Amerika Serikat, yang numpang atau bahasa bekennya nebeng lah, nebeng pesawatnya teman saya," kata Kaesang.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya