Berita

Ilustrasi/RMOL

Bisnis

Banyak yang Libur, Pasar Asia Menghijau di Selasa Pagi

SELASA, 17 SEPTEMBER 2024 | 11:38 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Bursa saham Asia bergerak di zona hijau pada awal perdagangan Selasa (17/9). 

Sebagian besar pasar Asia-Pasifik dibuka menguat menyusul sesi perdagangan yang beragam di Wall Street, di tengah penantian investor yang bersiap menyambut rencana Federal Reserve untuk memulai siklus pelonggaran moneter.

S&P/ASX 200 Australia dibuka 0,15 persen lebih tinggi. Nikkei 225 Jepang turun 0,22 persen, sementara Topix sedikit berubah.


Indeks Hang Seng, Hongkong, dibuka menghijau, naik 0,56 persen atau 86,17 poin menjadi 17.508,29 pada pukul 9:00 WIB.

Para pedagang di Asia tengah mencermati ekspor domestik non-minyak Singapura untuk bulan Agustus, yang diperkirakan naik 15 persen dari tahun lalu. 

Data ekonomi hari Selasa juga mencakup harga grosir India untuk Agustus, yang diantisipasi naik 1,85 persen dari tahun ke tahun, lebih rendah dari 2,04 persen pada Juli.

Beberapa pasar Asia akan ditutup untuk Festival Pertengahan Musim Gugur, yaitu Korea Selatan, Tiongkok daratan, dan Taiwan. 

Pasar Jepang kembali diperdagangkan pada Selasa setelah ditutup untuk hari libur umum pada hari Senin.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya