Berita

Valentino Rossi kembali merasakan podium balapan/Dok X Valentino Rossi

Olahraga

Senyum Rossi Saat Kembali Meraih Podium

SENIN, 16 SEPTEMBER 2024 | 15:27 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Legenda MotoGP Valentino Rossi kembali berdiri di atas podium. Tentu saja bukan di ajang MotoGP, karena pembalap asal Italia itu sudah mundur dari ajang balapan tersebut.

Kali ini Rossi menyabet podium saat mengikuti balapan roda empat. Rossi cs menyabet podium ketiga di kompetisi 6 Hours of Fuji.

Rossi beserta rekan setimnya, Maxime Martin dan Ahmad Al Harthy, berhasil menempatkan BMW M4 dengan nomor 46, nomor Rossi di MotoGP, di posisi ketiga pada LMGT3. Finis di belakang Ferrari dan Porsche.

Menariknya, BMW M4 46 memulai balapan dari posisi ke-12. Rossi yang mendapat kesempatan terakhir mengemudikan mobil untuk timnya tampil agresif. Dia mampu dua kali menyalip di tikungan yang sama dan berhasil naik 5 peringkat hanya dalam 2 lap.

"Kami sangat senang. Rasanya sangat baik setelah kami tidak finis di Austin dua pekan lalu," kata pembalap berjuluk The Doctor itu, dikutip dari laman resmi WRT, Senin (16/9).

"Balapan ini sangat sulit, namun Ahmad, Maxime, dan saya melakukan pekerjaan yang luar biasa dalam menyelesaikan tugas kami, dan tim kami membuat strategi yang sempurna. Dan pit stopnya sangat sempurna. Ini merupakan podium kedua musim ini dan kami sangat senang," imbuhnya.

Hasil ini membuat prinsipal tim Team WRT Vincent Vosse bahagia. Pasalnya, mobil WRT di atas kertas tak sekencang rival-rivalnya. Namun berkat strategi yang jitu, WRT berhasil mengantarkan pembalapnya berdiri di podium.

"Para pembalap dan tim menunjukkan performa yang luar biasa dan sekarang bisa berdiri di podium, kami tidak menyangka ini menjadi pembuka di awal pekan," puji Vincent Voose.

Populer

Jokowi Kumpulkan Kapolda Hingga Kapolres Jelang Apel Akbar Pasukan Berani Mati, Ada Apa?

Kamis, 12 September 2024 | 11:08

Diamnya 4 Institusi Negara Jadi Tanda Akun Fufufafa Milik Gibran

Minggu, 15 September 2024 | 08:14

Soal Video Winson Reynaldi, Pemuda Katolik: Maafkan Saja, Dia Tidak Tahu Apa yang Dia Perbuat!

Senin, 09 September 2024 | 22:18

Petunjuk Fufufafa Mengarah ke Gibran Makin Bertebaran

Kamis, 12 September 2024 | 19:48

Prabowo Bisa Ajukan Penghentian Wapres Gibran Setelah 20 Oktober

Minggu, 15 September 2024 | 10:26

KAHMI Kumpulan Intelektual Banci?

Sabtu, 14 September 2024 | 14:45

Jagoan PDIP di Pilkada 2024 Berpeluang Batal, Jika….

Minggu, 08 September 2024 | 09:30

UPDATE

TPPO Masih Marak, BP2MI Gagal Jalankan Tugas

Senin, 16 September 2024 | 23:50

Megawati Ulas Perjalanan Hubungan RI-Rusia Sejak Era Bung Karno

Senin, 16 September 2024 | 23:26

Prabowo Tantang RK-Suswono Menangkan Pilgub Jakarta

Senin, 16 September 2024 | 23:03

Ingatkan Pidato Bung Karno di PBB Tahun 1960, Megawati: Hukum Internasional Jangan Jadi Alat Hegemoni

Senin, 16 September 2024 | 22:59

Bang Doel: Ngapain jadi Gubernur DKI Kalau Gak Perhatiin Persija!

Senin, 16 September 2024 | 22:48

Polisi Kejar Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Keliling di Sumbar

Senin, 16 September 2024 | 22:28

Pelari Sumut Nella Agustin Pecahkan Dua Rekor Lari Gawang 400 Meter

Senin, 16 September 2024 | 22:22

Pendirian Kampus St Peterburg University di Indonesia Semakin Terbuka

Senin, 16 September 2024 | 22:04

CSPS SKSG UI Siapkan Gagasan Besar untuk Prabowo yang bukan 'Omon-omon'

Senin, 16 September 2024 | 21:42

Sukses Rakerwil Jakarta, BEM KSI Serukan Pilkada Damai

Senin, 16 September 2024 | 21:36

Selengkapnya