Berita

Dion Agasi salah satu bakal calon wakil bupati Purworejo, Jawa Tengah, saat mengunjungi Pondok Pesantren Daarut Tauhid/Ist

Politik

Maju Pilkada, Dion Agasi Sowan ke Ponpes Daarut Tauhid Purworejo

SELASA, 10 SEPTEMBER 2024 | 18:03 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pendekatan pada tokoh agama atau ulama masih menjadi tradisi yang dilakukan calon kepala daerah menjelang Pilkada 2024.

Salah satu tradisi itu dilakukan Dion Agasi salah satu bakal calon wakil bupati Purworejo, Jawa Tengah, dengan mengunjungi Pondok Pesantren Daarut Tauhid. Dia didampingi oleh Ketua DPC PKB Purworejo Rudy Hartono.

Dion Agasi mengatakan, kedatangannya untuk menyambung silaturahmi dengan pengasuh Ponpes Daarut Tauhid yang beralamat di Desa Kedungsari Kecamatan Purworejo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.


"Yang utama menyambung silaturahmi dengan pondok pesantren, khususnya dengan KH. Toifur Mawardi selaku pengasuh," ujar Dion dalam keterangan tertulis, Selasa (10/9).

Kunjungan Dion ke Ponpes Daarut Tauhid diisi dengan menunaikan ibadah sholat berjamaah dan berdoa bersama dengan para santri.

"Kepada Kiai Toifur, saya memohon doanya, memohon nasehatnya dan alhamdulillah beliau sangat senang sekali," tuturnya.

Sementara Kiai Toifur menyampaikan dukungannya pada langkah Dion yang akan mengikuti kontestasi Pilkada 2024.

"Ke depan agar bisa menjadi contoh pemimpin bagi masyarakat Purworejo, khususnya pemimpin amanah dan merakyat," pesan Kiai Toifur.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya