Berita

Jurubicara Anies Baswedan, Angga Putra Fidrian/RMOL

Politik

Jubir Anies Sebut Pembentukan Parpol Masih Dikaji

MINGGU, 08 SEPTEMBER 2024 | 07:54 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Wacana pembentukan Partai Perubahan yang dikaitkan dengan mantan Gubernur DKI Jakarta sekaligus Capres 2024, Anies Baswedan terus menggelinding bak bola salju. 

Namun Jurubicara Anies Baswedan, Angga Putra Fidrian menegaskan hingga saat ini belum ada keputusan resmi mengenai pembentukan ormas atau partai politik oleh Anies sebagaimana banyak dihembuskan di media sosial.

"Sampai hari ini, ormas atau parpol masih dalam kajian. Belum diputuskan ormas apa, atau partai apa," jelas Angga seperti dikutip redaksi melalui akun X miliknya, Minggu (8/9).


Dia menggarisbawahi  bahwa setiap orang bebas berinisiatif membentuk ormas atau partai sendiri. Tetapi sejauh ini, hal tersebut tidak ada kaitannya dengan Anies Baswedan.

"Setiap orang bisa berinisiatif bikin sendiri, tapi tidak ada hubungannya dengan Anies Baswedan," tegasnya.

Pernyataan ini sekaligus menepis spekulasi publik yang beredar terkait Anies dan rencana pembentukan sebuah partai baru, yang disebut-sebut sebagai Partai Perubahan. 

Angga menegaskan, jika ada perkembangan lebih lanjut, pihaknya pasti akan memberikan informasi resmi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya