Berita

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani/RMOL

Politik

Prabowo Kasih Sinyal Posisi Muzani Aman di Sekjen Gerindra

MINGGU, 01 SEPTEMBER 2024 | 03:48 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden Terpilih RI 2024-2029, Prabowo Subianto, memberikan sinyal kuat bahwa Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani akan tetap dipertahankan pada posisinya. 

Dalam sambutannya pada acara Apel Kader Gerindra, di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, pada Sabtu malam (31/8), Prabowo mengindikasikan bahwa Muzani tidak akan diganti. 

Mulanya, Prabowo menyapa para tamu undangan mulai dari Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Wapres RI Ma’ruf Amin hingga para menteri Kabinet Indonesia Maju dan para ketua umum partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM). 

Lalu, Prabowo pun mulai menyapa kader Gerindra. Ia memulai dengan menyapa Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

"Yang saya banggakan saudara-saudara sekalian terutama semua kader Partai Gerindra yang hadir, Ketua Harian Prof Dr Ir Sufmi Dasco, belum selesai udah tepuk tangan. Nama panggilan sehari-hari Kancil," ujar Prabowo, disambut tawa hadirin. 

Kemudian, Prabowo pun menyapa Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani. 

Ia pun membiarkan sinyal kuat bahwa Muzani tak akan diganti dari jabatannya sebagai Sekjen DPP Gerindra karena sangat piawai mengemban amanah. Walaupun, dengan nada becanda, Prabowo menyebut Muzani acapkali membuat pantun yang sangat apik dan relevan.

"Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Saudara Ahmad Muzani, tidak bisa diganti-ganti karena pantunnya bagus-bagus terus,” kelakar Prabowo. 

Dalam kesempatan tersebut, Prabowo juga menyampaikan penghormatannya kepada sejumlah tokoh senior yang hadir, termasuk mantan Panglima ABRI (sekarang Panglima TNI), Jenderal TNI (Purn) Wiranto. 

Prabowo juga secara khusus berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) atas kehadirannya di acara tersebut, menandai pertama kalinya Partai Gerindra mengundang Presiden, Wakil Presiden, dan tokoh-tokoh nasional dalam satu acara besar.

"Kita undang untuk pertama kali karena moril agak tinggi Pak, jadi berani ngundang Pak. Waktu kalah nggak usah ngundang-ngundang. Yang pinter Pak Surya Paloh (Ketum Nasdem), tau aja,” Seloroh Prabowo.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya