Berita

Zulkifli Hasan dan Hatta Rajasa/Ist

Politik

KONGRES PAN

Zulhas Ketum PAN Lagi, Hatta Rajasa Ketua Majelis Penasihat

SABTU, 24 AGUSTUS 2024 | 10:14 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Kongres VI Partai Amanat Nasional (PAN) secara aklamasi menetapkan Zulkifli Hasan (Zulhas) sebagai Ketua Umum PAN periode 2024-2029.

Keputusan ini diambil setelah adanya kesepakatan dari seluruh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) se-Indonesia.

Ketua Steering Committee Kongres VI PAN, Viva Yoga menjelaskan, 38 DPW dan 514 DPD telah membawa aspirasi dukungan penuh yang disertai tanda tangan di atas materai untuk mengusulkan kembali Zulhas sebagai Ketua Umum PAN.


“Seharusnya acaranya besok (Sabtu 24 Agustus) tapi hasil dari diskusi akhirnya dari steering committee mengiakan, oke kita akan lanjut setelah pembukaan, langsung sidang pleno 1 sampai pleno 6,” ujar Viva Yoga saat jumpa pers, Jumat malam (23/8).

Dalam pleno ke-5, Zulhas ditetapkan sebagai calon tunggal hingga akhirnya terpilih aklamasi. Sementara itu, Hatta Rajasa didapuk menjadi Ketua Majelis Penasihat PAN.

“Pak Hatta yang akan terus menemani kami di DPP PAN dalam 5 tahun ke depan," tambahnya.

Selanjutnya, Zulhas sebagai formatur tunggal akan menyusun kepengurusan DPP PAN periode 2024-2029 yang kemudian akan diserahkan kepada Kementerian Hukum dan HAM.

PAN memiliki waktu sekitar 30 hari untuk merampungkan kepengurusan baru ini.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya