Berita

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan B1KWK ke Pasangan cabup-cawabup Kabupaten Samosir Martua Sitanggang-Mikhael Sinaga di Jakarta, Jumat (23/8)/Ist

Politik

Ini Pesan AHY Buat Jagoan Demokrat di Samosir

SABTU, 24 AGUSTUS 2024 | 00:59 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Pasangan cabup-cawabup Kabupaten Samosir Martua Sitanggang-Mikhael Sinaga menerima rekomendasi formulir B1KWK dari Partai Demokrat sebagai salah satu syarat kelengkapan pendaftaran di KPU saat pendaftaran pemilihan kepala daerah. 

Penyerahan rekomendasi B1KWK itu langsung dilakukan oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Kantor DPP Partai Demokrat, Jalan Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, Jumat (23/8).

Dalam kesempatan itu, AHY meminta kepada keduanya untuk memberikan hasil yang terbaik bagi Demokrat di Pilkada Kabupaten Samosir. Terlebih salah satu calon merupakan politisi muda PKB. 


"Kami harap Pak Martua dan Bung Mikhael Sinaga bisa mengharumkan nama Demokrat di Samosir," harap AHY usai memberikan rekomendasi.

Di lokasi yang sama, Martua Sitanggang yang juga ketua DPC Demokrat Samosir mengucapkan terima kasih kepada AHY yang telah memberikan rekomendasinya kepada kami. 

"Meski sempat ada calon lain yang mencoba masuk. Namun AHY menyerahkan rekomendasi kepada kadernya sendiri," ucap Martua. 

Sementara itu, Cawabup Samosir yang juga Jurubicara DPP PKB Mikhael Sinaga menegaskan bahwa rekomendasi ini adalah surat B1KWK pertama yang terbit untuk Kabupaten Samosir.

"Setelah Demokrat, kami harap partai lainnya akan segera menyusul memberikan surat B1KWK-nya," kata Mikhael. 

Selain itu, Mikhael juga mengucapkan terima kasih kepada Gus Muhaimin Iskandar yang telah membantu karir politik anak muda seperti dirinya hingga sampai pada titik ini. 

"Tentunya kepercayaan yang diberikan ini akan kami sempurnakan dengan memberikan kemenangan di Pilkada Samosir," tutup Mikhael.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya