Berita

Ajang pencarian bakat khusus anak dan remaja Yupi Good Talent Kembali digelar tahun ini/Ist

Hiburan

Unjuk Bakat sekaligus Pengembangan Pribadi di Yupi Good Talent 2024

JUMAT, 23 AGUSTUS 2024 | 01:23 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Yupi Good Talent kembali menggelar ajang pencarian bakat khusus anak dan remaja. Kompetisi bakat itu memberikan kesempatan pada anak-anak dan remaja untuk menunjukkan potensi mereka di berbagai bidang seni. 

Yupi Good Talent yang diinisiasi oleh PT. Yupi Indo Jelly kini sudah memasuki tahun penyelenggaraan ke-5. Sebagai ajang pencarian bakat, acara ini memberikan kesempatan kepada peserta untuk mengeksplorasi dan mengungkapkan bakat mereka. 

Ajang ini dirancang untuk lebih dari sekadar kompetisi bakat, namun sekaligus menjadi tempat di mana anak-anak dan remaja dapat menemukan kepercayaan diri, mengembangkan keterampilan, serta mengeksplorasi potensi mereka sepenuhnya. 


Psikolog Yasinta Indriati mengatakan, setiap orang memiliki bakat. Hanya, sering kali mereka tidak menyadari bakat tersebut. 

"Karena bakat itu seperti bibit dalam pot. Jika tidak dirawat, maka tidak akan tumbuh menjadi tanaman atau tumbuhan yang baik," kata Yasinta dalam keterangannya yang dikutip Jumat (23/8).

Marketing Communication Manager PT. Yupi Indo Jelly Gum Addyono H. Koloway mengatakan, melalui ajang Yupi Good Talent, pihaknya ingin mengajak anak-anak Indonesia untuk mengasah bakat mereka. 

"Yupi memberikan dukungan serta memfasilitasi individu berbakat, terutama anak dan remaja, di berbagai bidang dengan menyediakan kegiatan kompetisi," kata Addyono.

Pada penyelenggaraan Yupi Good Talent 2024, jumlah peserta yang mengikuti audisi meningkat dibandingkan tahun sebelumnya. Selama proses audisi ini, Yupi melibatkan tim dari Purwacaraka Music Studio. 

Nantinya, 24 peserta terbaik akan masuk ke tahap grand final. Ke-24 finalis itu merupakan peserta yang mendaftar dalam dua kategori, yakni anak-anak dan remaja. 

"Yupi Good Talent 2024 tidak hanya tentang bakat, tetapi juga pertumbuhan pribadi dan profesional. Anak dan remaja akan belajar bagaimana menghadapi tantangan, menerima kritik," pungkas Addyono.



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya