Berita

Moch. Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah kandidat calon Bupati Tangerang pada Pilkada Kabupaten Tangerang 2024/Ist

Politik

Projo Dukung Maesyal-Intan di Pilkada Tangerang 2024

KAMIS, 22 AGUSTUS 2024 | 06:24 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Projo Banten dipastikan mendukung pasangan Moch Maesyal Rasyid-Intan Nurul Hikmah dalam Pilkada Kabupaten Tangerang 2024. 

"Projo sudah memastikan mendukung Maesyal-Intan untuk Pilkada Kabupaten Tangerang," kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah Projo Banten, Zulhamedy dikutip Kamis (22/8).

Sebagai informasi, Maesyal adalah seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan jabatan terakhir sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang. 

Pada awal Juli 2024, Maesyal resmi mengundurkan diri dari posisinya sebagai Sekda Kabupaten Tangerang. 

Sementara itu, Intan Nurul Hikmah kini mencuat sebagai salah satu kader Partai Golkar yang diusulkan oleh DPP Partai Golkar untuk berkompetisi dalam Pilkada Kabupaten Tangerang.

Intan memiliki potensi besar untuk menarik dukungan dari kalangan perempuan berkat pengalaman politiknya sebagai mantan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tangerang periode 2009-2014. 

Intan juga aktif dalam berbagai kegiatan masyarakat, terutama pemberdayaan perempuan melalui UMKM. 

Sebagai Pembina Kang Nong Kabupaten Tangerang, Intan dikenal dekat dengan generasi milenial dan Gen-Z, serta berperan dalam pengembangan bakat dan potensi perempuan muda di Kabupaten Tangerang. 

Dalam bidang olahraga, Intan menjabat sebagai Ketua Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Kabupaten Tangerang. 

"Intan berpotensi besar meraih dukungan signifikan dari kalangan perempuan dan Gen Z," demikian Zulhamedy.



Populer

Bahlil Ketum Golkar Kalah Trending Azizah Andre Rosiade Selingkuh

Rabu, 21 Agustus 2024 | 00:00

Polemik Lepas Hijab, PGI Nusantara Bakal Geruduk BPIP

Senin, 19 Agustus 2024 | 22:13

Massa Geruduk Rumah Ketua BPIP Imbas Larangan Paskibraka Perempuan Pakai Jilbab

Senin, 19 Agustus 2024 | 17:20

Cak Imin Minta Kapolri Bubarkan Muktamar PKB Tandingan

Kamis, 15 Agustus 2024 | 12:52

Bawaslu Buka Pendaftaran 1.984 Formasi CPNS

Jumat, 16 Agustus 2024 | 08:44

Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Ternyata Terima Dana Korupsi DJKA

Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:21

Erick Thohir Berpeluang Diperiksa KPK

Selasa, 20 Agustus 2024 | 19:19

UPDATE

Mahasiswa Lampung Kecam Utak Atik Aturan Demi Dinasti Politik

Kamis, 22 Agustus 2024 | 04:06

Pelindo Fasilitasi Pelatihan ESG di 5 SMK Pelayaran

Kamis, 22 Agustus 2024 | 03:26

Penahanan Anggota DPR Ujang Iskandar Dipindah ke Rutan Palangkaraya

Kamis, 22 Agustus 2024 | 03:15

Dewan Guru Besar UI Tegaskan Putusan MK Bersifat Final dan Mengikat

Kamis, 22 Agustus 2024 | 03:01

Undangan Rapat Baleg DPR cuma Diteken Dasco Dipertanyakan

Kamis, 22 Agustus 2024 | 02:35

Prasetyo Kembalikan Pelat B 2 DKI

Kamis, 22 Agustus 2024 | 02:02

Rakyat Melawan Rezim Pembegal Demokrasi

Kamis, 22 Agustus 2024 | 02:00

Mister D Dalang Rapat Baleg DPR untuk Anulir Putusan MK

Kamis, 22 Agustus 2024 | 01:39

GMKI Tuntut Sorbatua Siallagan Dibebaskan

Kamis, 22 Agustus 2024 | 01:04

Natalius Pigai Puji Kepiawaian Diplomasi Internasional Prabowo

Kamis, 22 Agustus 2024 | 01:03

Selengkapnya