Berita

Ketua Umum Partai Golkar 2024-2029, Bahlil Lahadalia/RMOL

Politik

Minta Kader Beringin Sukseskan Program Prabowo-Gibran, Bahlil: Jangan Pagi Dukung, Malam Bikin Lain

RABU, 21 AGUSTUS 2024 | 15:21 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Seluruh kader Partai Golkar diminta untuk mendukung penuh pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Salah satunya menjadi garda terdepan dalam melaksanakan program kerja Prabowo-Gibran.

"Kepengurusan ke depan, program paling utama adalah menyukseskan pemerintahan Pak Prabowo-Gibran, dan berada pada garda terdepan untuk mengeksekusi seluruh program-programnya," kata Ketua Umum Partai Golkar 2024-2029, Bahlil Lahadalia, saat menyampaikan pidatonya di Munas XI Partai Golkar 2024, di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (21/8).

Menteri ESDM ini juga berharap seluruh kader beringin mampu menjadi benteng pertahanan pemerintah ketika ada yang mengganggu, baik dari dalam maupun luar pemerintahan.

"Karena ini adalah bagian implementasi daripada doktrin karya kekaryaan, dan kita tidak boleh bermain-main," kata Bahlil.

"Kita sudah bersepakat Golkar mendukung pemerintah. Jangan pagi mendukung, sore setengah mendukung, malam bikin lain," sambungnya.

Bahlil kembali menegaskan, dirinya tidak menyimpan kepentingan apapun untuk menjadi pucuk pimpinan beringin. Niatnya hanya ingin membangun Golkar yang lebih baik dari sebelumnya.

"Saya enggak punya kepentingan apa-apa pribadi, kepentingan saya ke depan adalah Golkar lebih baik dari sekarang. Karena itu pemerintahan Pak Prabowo-Gibran sebagai kelanjutan daripada pemerintahan Jokowi-Maruf Amin," ucapnya.

"Jadi kita harus lebih paten lagi," demikian Bahlil Lahadalia.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Emak-emak Antarkan Tahanan "Jokowi dan Iriana" ke KPK

Rabu, 26 Februari 2025 | 16:17

Permainan Jokowi Terbaca Prabowo dan Megawati

Selasa, 25 Februari 2025 | 18:01

Mengapa KPK Keukeuh Tidak Mau Usut Dugaan Korupsi Keluarga Jokowi?

Selasa, 25 Februari 2025 | 08:02

KPK Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar di Kasus e-KTP

Rabu, 26 Februari 2025 | 17:59

KKMP: Copot Raffi Ahmad dari Jabatan Utusan Khusus Presiden

Selasa, 25 Februari 2025 | 11:11

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana Tak Patuhi Instruksi Megawati

Sabtu, 22 Februari 2025 | 03:26

UPDATE

Presiden Prabowo, Copot Mendes Yandri

Sabtu, 01 Maret 2025 | 17:39

Denny JA Terima Penghargaan Global Power Leader 2025

Sabtu, 01 Maret 2025 | 17:07

Hubungan Megawati dengan Prabowo Sangat Baik, Tunda Retret Hanya Respon Reaktif

Sabtu, 01 Maret 2025 | 17:04

Protes Pemangkasan Anggaran, Menteri Pembangunan Inggris Pilih Mundur

Sabtu, 01 Maret 2025 | 16:35

Suhartoyo Tidak Sah Jabat Ketua MK, Semua Putusan Pilkada Ilegal

Sabtu, 01 Maret 2025 | 16:04

Rekrutmen Akpol Transparan, Pakai Calo Dipastikan Sia-sia!

Sabtu, 01 Maret 2025 | 15:27

BPKH Kolaborasi dengan 30 Bank Beri Layanan Terbaik bagi Jamaah Haji

Sabtu, 01 Maret 2025 | 15:17

Kepastian Legalitas Dukung Investasi dan Perekonomian di Pesisir Tangerang

Sabtu, 01 Maret 2025 | 15:17

Aliran Modal Asing Kabur Rp10,33 Triliun dari RI Selama Sepekan

Sabtu, 01 Maret 2025 | 15:02

Intel Tunda Pembangunan Pabrik di Ohio hingga 2030

Sabtu, 01 Maret 2025 | 14:44

Selengkapnya