Berita

CEO Neutra DC Andreuw Th.A.F (Kiri), Direktur Group Business Development Telkom Honesti Basyir (Tengah), dan SVP Corporate Communication and Investor Relation Telkom Ahmad Reza (Kanan) pada Press Conference Neutra DC Summit 2024 di Jakarta, Senin (19/8)/Ist

Bisnis

Anak Usaha Telkom Gelar Konferensi Internasional Bertema Data Center

SELASA, 20 AGUSTUS 2024 | 18:17 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), melalui anak usahanya, PT Telkom Data Ekosistem (NeutraDC) yang merupakan perusahaan penyedia ekosistem data center, akan menyelenggarakan konferensi internasional, NeutraDC Summit 2024. 

Tahun ini merupakan tahun kedua penyelenggaraan Neutra DC Summit 2024 yang akan diadakan di Bali pada 26 Agustus 2024 mendatang. 

Acara yang mempertemukan para pelaku industri teknologi dan inovasi digital ini akan membahas mengenai “The Other Side of AI”.

Direktur Group Business Development Telkom Honesti Basyir menyampaikan pentingnya acara ini sebagai bukti komitmen TelkomGroup dalam mendorong transformasi digital yang berkelanjutan. 

"NeutraDC Summit 2024 akan membahas peran penting pusat data dalam mendukung perkembangan AI yang semakin pesat. AI tidak hanya mengubah cara kita bekerja, tetapi juga membuka peluang baru di berbagai sektor. Infrastruktur digital menjadi pondasi utama untuk mewujudkan potensi tersebut," ungkap Honesti dalam keterangan yang diterima redaksi, Selasa (20/8).

Lebih lanjut, CEO NeutraDC Andreuw Th.A.F menjelaskan bahwa gelaran internasional NeutraDC Summit ini adalah kali kedua bagi perusahaan dalam mengadakan pertemuan tahunan yang bertujuan untuk terus mendorong diskusi mengenai perkembangan teknologi dunia. 

"Tema tahun ini, 'The Other Side of AI', menyoroti tantangan dan peluang yang muncul dari penerapan AI di berbagai sektor. Di satu sisi, AI mendorong otomatisasi dan memperkuat pengambilan keputusan, namun di sisi lain, AI juga menghadirkan isu penting seperti etika, privasi, dan keberlanjutan. Kami ingin memberikan perspektif yang lebih holistik tentang AI, mendorong peserta untuk tidak hanya melihat teknologi ini sebagai sesuatu yang canggih, tetapi juga sebagai entitas yang membutuhkan regulasi dan tanggung jawab sosial," jelas Andreuw.

Dia turut menambahkan bahwa acara ini akan memberikan insight dan solusi inovatif untuk masa depan. 

“NeutraDC berkomitmen untuk menjadi yang terdepan dalam menyediakan solusi pusat data yang scalable, aman, dan berkelanjutan,” lanjut Andreuw.

Sebagai bagian dari TelkomGroup, inisiatif ini juga diharapkan dapat memperkuat posisi perusahaan sebagai digital telco terdepan, khususnya dalam bidang Business to Business (B2B). 

"Konferensi NeutraDC Summit 2024 juga menjadi langkah penting dalam memperkuat posisi perusahaan di industri infrastruktur digital dan AI yang dapat diandalkan. Terlebih sebagai pemimpin di sektor digital telco dengan fokus pada inovasi yang keberlanjutan pada bidang Business to Business (B2B),” ujar SVP Corporate Communication and Investor Relation Telkom Ahmad Reza.

NeutraDC Summit 2024 akan menjadi platform diskusi mendalam mengenai tantangan dan peluang yang dihadapi industri dalam mendukung pertumbuhan AI yang berkelanjutan. 

NeutraDC Summit 2024 menghadirkan sejumlah praktisi dari pakar industri data center dan teknologi, serta para regulator yang akan mengupas tuntas berbagai sisi lain AI dalam diskusi panel, termasuk penyedia layanan keuangan yang mengintegrasikan AI, perusahaan media Over the Top (OTT), dan penyedia layanan cloud yang mengoptimalkan operasi pusat data dengan AI. Untuk informasi lebih lanjut, dapat mengunjungi laman website www.neutradc.com.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Komisi IV DPR Dukung Penuh Swasembada Pangan, Tapi Ingatkan soal Evaluasi

Selasa, 05 November 2024 | 23:52

Menkomdigi Diminta Dalami Modus Judol Pakai Pulsa

Selasa, 05 November 2024 | 23:16

Jerat Judol Pegawai Komdigi, Hardjuno: Bukti Penyimpangan Serius dan Kental Budaya Koruptif

Selasa, 05 November 2024 | 23:13

Pro dan Kontra Sistem Pemungutan Suara AS

Selasa, 05 November 2024 | 23:12

Dukung Swasembada Pangan, Legislator PKB Ini Wanti-Wanti Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 23:04

Tak Lagi Menghuni Senayan, Ini Seruan Kader Senior PPP

Selasa, 05 November 2024 | 23:01

Di Hadapan Dewa Siwa, Warga India Doakan Kemenangan Kamala Harris

Selasa, 05 November 2024 | 22:47

Biden Pantau Pertarungan Trump Vs Harris di Gedung Putih

Selasa, 05 November 2024 | 22:25

Pilpres AS: Warga Berduyun-duyun ke TPS Sejak Jam 6 Pagi

Selasa, 05 November 2024 | 22:16

Bertemu KPK, Maruarar Sirait Minta Aset Koruptor Diinventarisir untuk Perumahan Rakyat

Selasa, 05 November 2024 | 22:15

Selengkapnya