Berita

Kejaksaan Agung (Kejagung)/Ist

Hukum

Bupati Pasangkayu Dilaporkan ke Kejagung

SELASA, 20 AGUSTUS 2024 | 05:18 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Pengacara asal Kota Palu, Sony Moh. Santoso Pidu melaporkan Bupati Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat, Yaumil Ambo Djiwa ke Kejaksaan Agung (Kejagung) terkait dugaan korupsi dan pemalsuan biodata.

Sony menduga Yaumil Ambo Djiwa terlibat dalam penyalahgunaan kredit konstruksi di Bank Pembangunan Daerah (BPD) Sulawesi Selatan Cabang Pasangkayu pada tahun 2006-2007. 

Sony menambahkan dalam kasus korupsi tersebut sudah ada  beberapa tersangka yang menjalani hukuman. 

Sony juga melaporkan terkait indikasi pemalsuan biodata Yaumil Ambo Djiwa dan istrinya. Keduanya diduga telah mengubah nama dan data pribadinya untuk mengelabui masyarakat. 

"Laporan ini sudah saya ajukan sejak tiga bulan lalu. Sekarang saya akan mengajukan laporan atau gugatan kedua dan mempertanyakan mengapa laporan pertama saya belum ditindaklanjuti dan diproses," kata Sony dalam keterangannya yang dikutip Selasa (20/8).

Sony berharap laporannya tersebut segera ditindaklanjuti demi terciptanya pemerintahan yang bersih.

Hingga berita ini diturunkan upaya konfirmasi masih terus dlakukan kepada Bupati Pasangkayu.




Populer

Cak Imin Minta Kapolri Bubarkan Muktamar PKB Tandingan

Kamis, 15 Agustus 2024 | 12:52

Bawaslu Buka Pendaftaran 1.984 Formasi CPNS

Jumat, 16 Agustus 2024 | 08:44

Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Ternyata Terima Dana Korupsi DJKA

Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:21

Situasi Politik Berubah, PKS Minta Maaf Batal Dukung Anies

Minggu, 18 Agustus 2024 | 13:55

Suswono Jalan Tengah Selamatkan Marwah PKS

Kamis, 15 Agustus 2024 | 16:03

Pengamat: Intervensi Kekuasaan Penyebab Airlangga Mundur

Minggu, 11 Agustus 2024 | 19:13

Jokowi Sikat 2 Menteri Jatah PDIP, Kader Nasdem Aman

Senin, 19 Agustus 2024 | 09:51

UPDATE

Jangan Salahkan PKS-PKB-Nasdem Tinggalkan Anies

Selasa, 20 Agustus 2024 | 02:05

Kontingen DKI Jakarta

Selasa, 20 Agustus 2024 | 02:04

Bamsoet Ogah Maju Caketum Golkar, Bahlil Seng Ada Lawan

Selasa, 20 Agustus 2024 | 01:23

KPU DKI Loloskan Dharma-Kun

Selasa, 20 Agustus 2024 | 01:10

Atlet DKI Ditargetkan Rebut 207 Medali Emas PON Aceh-Sumut

Selasa, 20 Agustus 2024 | 01:01

Ini Jadwal Lengkap Rapimnas dan Munas XI Golkar

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:24

Ekonomi Biru Songsong Target Nasional Keanekaragaman Hayati

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:20

Cek Lokasi Munas Golkar

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:09

KNPI DKI-PT GNI Bantu Korban Kebakaran Manggarai

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:06

Bahlil Bantah Dapat Kursi Ketum Golkar Cuma-cuma

Senin, 19 Agustus 2024 | 23:26

Selengkapnya