Berita

Yandri Susanto dan Eko Hendro Purnomo/Net

Politik

Jelang Kongres, Kader Muda PAN Usul Zulhas Pilih Yandri Atau Eko Patrio Jadi Sekjen

SENIN, 19 AGUSTUS 2024 | 13:22 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Partai Amanat Nasional (PAN) akan menggelar Kongres VI di Jakarta pada tanggal 23-24 Agustus 2024. Salah satu agenda kongres adalah memilih ketua umum. 

Kader muda Partai Amanat Nasional Satria Chaniago optimistis Zulkifli Hasan akan kembali memimpin partai berlambang matahari tersebut.

"Kami mengapresiasi prestasi Bang Zulhas dalam memimpin partai hingga saat ini, sangat lumrah jika kader kembali mendorong beliau untuk kembali menakhodai partai lagi," jelas Satria kepada wartawan, Senin (19/8). 

Lebih lanjut, Satria mendorong kader muda untuk mendampingi kepemimpinan Zulhas di PAN lima tahun mendatang. Dia mengusulkan nama Yandri Susanto dan Eko Hendro Purnomo untuk menjadi pejabat teras yang mendampingi Zulhas memimpin Zulhas. 

"Menurut kami sangat mumpuni menjadi Sekretaris Jenderal yakni Bang Yandri Susanto yang saat ini menjabat sebagai wakil ketua umum atau Eko Patrio yang saat ini menjadi ketua PAN Jakarta," tuturnya.

Satria berharap kongres juga akan menjadi ajang adu gagasan dari seluruh peserta untuk menghadapi gelaran pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung pada November nanti. 

"Kongres PAN juga kami harapkan menjadi arena untuk mematangkan strategi pemenangan pilkada yang akan dilaksanakan serentak beberapa bulan mendatang," pungkasnya.

Populer

Cak Imin Minta Kapolri Bubarkan Muktamar PKB Tandingan

Kamis, 15 Agustus 2024 | 12:52

Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Ternyata Terima Dana Korupsi DJKA

Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:21

Bawaslu Buka Pendaftaran 1.984 Formasi CPNS

Jumat, 16 Agustus 2024 | 08:44

Situasi Politik Berubah, PKS Minta Maaf Batal Dukung Anies

Minggu, 18 Agustus 2024 | 13:55

Suswono Jalan Tengah Selamatkan Marwah PKS

Kamis, 15 Agustus 2024 | 16:03

Pengamat: Intervensi Kekuasaan Penyebab Airlangga Mundur

Minggu, 11 Agustus 2024 | 19:13

BPIP Perlu Jelaskan Paskibraka Wajib Lepas Hijab

Rabu, 14 Agustus 2024 | 13:49

UPDATE

Heboh, Bahlil Bukan Lagi Kader Golkar

Senin, 19 Agustus 2024 | 16:05

Nusron Wahid Ditunjuk jadi Ketua Pansus Angket Haji 2024

Senin, 19 Agustus 2024 | 15:59

Jokowi Ingin Kuasai Golkar agar Tetap Eksis

Senin, 19 Agustus 2024 | 15:59

Rombak Kabinet

Senin, 19 Agustus 2024 | 15:52

Dolar AS Anjlok Terhadap Yen Jepang

Senin, 19 Agustus 2024 | 15:52

Unjuk Rasa Hiasi Pelantikan Anggota DPRD Metro

Senin, 19 Agustus 2024 | 15:48

Mesin Rawan Kebakaran, Ford Tarik Kembali 85.000 SUV Explorer

Senin, 19 Agustus 2024 | 15:41

Wanita Muda Pelaku TPPO Tak Berdaya Diciduk Polisi

Senin, 19 Agustus 2024 | 15:35

Jessica Wongso Vs Reshuffle Jokowi, IHSG-Rupiah Semoga Prospektif

Senin, 19 Agustus 2024 | 15:32

Baliho Bahlil Hiasi Jalanan di Jakarta Jelang Munas Golkar

Senin, 19 Agustus 2024 | 15:23

Selengkapnya