Berita

Sekjen Partai Golkar, Lodewijk F Paulus, menyerahkan Surat Instruksi kepada Arinal Djunaidi, Kamis (5/7)/Istimewa

Politik

Isu Kotak Kosong Makin Kuat, Peluang Arinal Bertarung di Pilgub Lampung Masih Besar

MINGGU, 18 AGUSTUS 2024 | 07:17 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Isu akan adanya kotak kosong atau calon tunggal di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung makin kuat. Indikasi ini terlihat setelah pasangan Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela sudah mengantongi 53 kursi dukungan partai politik di DPRD.

Mirza sudah didukung 5 partai politik, yakni Gerindra 16 kursi, PKB (11), Nasdem (10), Demokrat (9), dan PKS (7). 

Masih tersisa 32 kursi DPRD. Rinciannya, PDIP 13 kursi, Golkar (11), dan PAN (8). Sementara syarat untuk mendaftar ke KPU adalah minimal 17 kursi DPRD setempat.

Dugaan akan ada kotak kosong pada Pilgub Lampung makin kuat saat Ketua Gugus Tugas Sinkronisasi Pemerintahan Prabowo-Gibran, Sufmi Dasco Ahmad, mengisyaratkan Arinal Djunaidi akan mendapatkan tugas khusus di luar kabinet Prabowo-Gibran, Sabtu (17/8).

Kabar ini kontan embuat publik berspekulasi bahwa Arinal tidak akan berlaga di Pilgub Lampung 2024.

Namun demikian, pengamat politik Universitas Lampung (Unila), Darmawan Purba menilai, semua itu belum menutup peluang Arinal Djunaidi untuk maju di Pilgub Lampung. Apalagi, Arinal adalah mantan Gubernur sebelum Lampung dijabat Penjabat (Pj).

Menurut Darmawan, Arinal sebagai Ketua Golkar Lampung yang cukup berhasil dengan "Lampung Berjaya" itu sudah teruji. Hal-hal itu menjadi modal politik yang kuat bagi Arinal.

"Sebagai petahana yang sudah teruji, Arinal memiliki modal politik yang kuat. Dengan dukungan dari partai politik dan kelompok masyarakat, tidak menutup kemungkinan dia akan kembali bertarung di Pilgub Lampung 2024," ujar Darmawan, dikutip RMOLLampung, Sabtu (17/8).

Beberapa parpol yang belum memberikan dukungan, menurut Darmawan, menunjukkan bahwa dinamika politik masih cair. Keunggulan Arinal, lanjut Darmawan, sudah mengantongi Surat Instruksi dari Partai Golkar.

"Sangat mungkin kita akan melihat Arinal kembali bersaing, terutama jika melihat dukungan yang ada dari Partai Golkar berupa surat instruksi," tambah Darmawan.

Dia berharap, Pilgub Lampung dapat diwarnai dengan berbagai pilihan dan berjalan dengan kompetitif. Tujuannya, agar masyarakat Lampung punya alternatif pilihan pemimpin yang terbaik.

Populer

Cak Imin Minta Kapolri Bubarkan Muktamar PKB Tandingan

Kamis, 15 Agustus 2024 | 12:52

Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Ternyata Terima Dana Korupsi DJKA

Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:21

Bawaslu Buka Pendaftaran 1.984 Formasi CPNS

Jumat, 16 Agustus 2024 | 08:44

KPK Dapat Petunjuk Dugaan Suap PAW PDIP dari Buku Hasto

Kamis, 08 Agustus 2024 | 19:35

Suswono Jalan Tengah Selamatkan Marwah PKS

Kamis, 15 Agustus 2024 | 16:03

Pengamat: Intervensi Kekuasaan Penyebab Airlangga Mundur

Minggu, 11 Agustus 2024 | 19:13

BPIP Perlu Jelaskan Paskibraka Wajib Lepas Hijab

Rabu, 14 Agustus 2024 | 13:49

UPDATE

Pembangkit Nuklir Zaporizhzhia Memburuk Usai Diserang Drone

Minggu, 18 Agustus 2024 | 09:52

Telkom Berkontribusi Tekan Jejak Karbon Industri Supply Chain

Minggu, 18 Agustus 2024 | 09:35

Afrika Catat 1.200 Kasus Mpox dalam Sepekan, Terbanyak di Kongo

Minggu, 18 Agustus 2024 | 09:23

Airlangga Seperti “Dipaksa” Serahkan Golkar ke Bahlil

Minggu, 18 Agustus 2024 | 09:20

Jessica Wongso dapat Pengurangan Hukuman 58 Bulan 30 Hari

Minggu, 18 Agustus 2024 | 09:06

Pantai Kamchatka Rusia Dilanda Gempa 7 Magnitudo

Minggu, 18 Agustus 2024 | 08:51

Anak Usaha Telkom Turut Meriahkan Hari Gim Indonesia

Minggu, 18 Agustus 2024 | 08:49

PDIP Gelar Soekarno Run “Berlari di Atas Kaki Sendiri”

Minggu, 18 Agustus 2024 | 08:30

Pencatutan KTP Buat Paslon Independen Kejahatan Demokrasi

Minggu, 18 Agustus 2024 | 08:13

Jessica Wongso Akhirnya Bebas Bersyarat dari Lapas Pondok Bambu

Minggu, 18 Agustus 2024 | 07:57

Selengkapnya