Berita

Sekretaris Utama LKPP Iwan Herniwan/LKPP

Politik

HUT ke-79 RI, LKPP Tegaskan Tanggung Jawab Pengadaan Berintegritas dan Akuntabel

SABTU, 17 AGUSTUS 2024 | 15:32 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia turut dimeriahkan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) dengan menggelar upacara bendera dengan penuh semangat dan khidmat. Acara digelar di Plaza Kantor LKPP, Sabtu (17/8) dengan seluruh peserta mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia yang mencerminkan keberagaman budaya bangsa.

Tampil sebagai pemberi amanat, Sekretaris Utama LKPP Iwan Herniwan menyampaikan pesan bahwa seluruh pegawai LKPP mengemban tugas penting bagi negara, mulai proses pengadaan untuk turut menyokong dan membangun negara dan masyarakat yang lebih baik.

Iwan juga mengajak seluruh pegawai untuk merenungkan penerapan pengadaan dalam berbagai aspek kehidupan yang dapat berperan dalam kemajuan bangsa. Sebagai bangsa yang merdeka, Ia menyadari bahwa kemajuan negara tidak terlepas dari pengelolaan dan pengadaan yang baik.

“Pengadaan yang efisien dan transparan berkontribusi besar pada pencapaian tujuan pembangunan nasional, menciptakan peluang kerja, dan memastikan bahwa anggaran negara digunakan dengan sebaik-baiknya. Sebagai generasi penerus, kita memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa proses pengadaan dilakukan dengan integritas dan akuntabilitas,” tegasnya.

Lebih lanjut, Iwan mengatakan bahwa kemerdekaan yang dinikmati hari ini adalah hasil dari perjuangan dan pengorbanan para pahlawan. Untuk itu, sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada pahlawan bangsa, Iwan mengajak seluruh lapisan LKPP terus berkomitmen untuk memajukan bangsa Indonesia melalui cara-cara yang konstruktif dan inovatif.

Dengan semangat 17 Agustus, seluruh elemen bangsa harus terus bekerja keras dan berkontribusi dalam pembangunan negeri ini, salah satunya melalui peran aktif dalam pengadaan yang berkualitas.

Upacara HUT RI Ke-79 di lingkungan LKPP kali ini tidak hanya sebagai bentuk penghormatan terhadap kemerdekaan Indonesia tetapi juga sebagai momentum untuk terus mengingat akan jasa para pahlawan bangsa demi kemerdekaan Indonesia. Pada kesempatan ini pula, LKPP turut memberikan penghargaan 18 Satyalancana Karya Satya dan 4 Anugerah Pegawai Negeri Sipil (PNS) terbaik bagi Aparatur Sipil Negara di lingkungan LKPP.

Tidak hanya itu, mulai tanggal 15 hingg 17 Agustus 2024, berbagai perlombaan olahraga hingga lomba kreativitas juga turut diselenggarakan untuk memeriahkan acara HUT RI ke-79 di LKPP. Hal ini menunjukkan komitmen LKPP dalam memperkuat rasa nasionalisme dan memelihara ragam budaya bangsa Indonesia. LKPP terus mendorong seluruh pegawai di lingkungan LKPP untuk tingkatkan rasa cinta tanah air dan dedikasi  dalam setiap aspek kehidupan, termasuk dalam proses pengadaan.

Populer

Bahlil Ketum Golkar Kalah Trending Azizah Andre Rosiade Selingkuh

Rabu, 21 Agustus 2024 | 00:00

Massa Geruduk Rumah Ketua BPIP Imbas Larangan Paskibraka Perempuan Pakai Jilbab

Senin, 19 Agustus 2024 | 17:20

Hasil Munas Digugat, Bahlil Lahadalia Bisa Batal jadi Ketum Golkar

Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:11

Polemik Lepas Hijab, PGI Nusantara Bakal Geruduk BPIP

Senin, 19 Agustus 2024 | 22:13

Senior Golkar Mulai Kecewa pada Kepengurusan Bahlil

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:02

Inilah Susunan Pengurus Golkar Periode 2024-2029, Tak Ada Jokowi dan Gibran

Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:58

Anies Tak Bisa Didikte Diduga Jadi Alasan PDIP Batal Umumkan Cagub

Selasa, 27 Agustus 2024 | 08:15

UPDATE

60 Uskup Dihadirkan saat Kunjungan Paus Fransiskus

Rabu, 28 Agustus 2024 | 20:01

Ingat, Umat Katolik yang Belum Daftar Misa saat Kunjungan Paus Tak Bisa Masuk SUGBK

Rabu, 28 Agustus 2024 | 20:00

Chandra Hamzah: Bukan Uang, Korupsi adalah Masalah Mentalitas

Rabu, 28 Agustus 2024 | 19:56

DPR dan Pemerintah Sepakati Nilai Tukar Dolar Rp16 ribu

Rabu, 28 Agustus 2024 | 19:47

Kebijakan Pemerintah Hapus DMO dan Mengalihkan untuk Minyakita Tidak Tepat

Rabu, 28 Agustus 2024 | 19:32

Maju Pilkada, Toha-Rohman Fokus Benahi Pemerintahan Hingga Infrastruktur

Rabu, 28 Agustus 2024 | 19:15

Disebut akan Daftarkan Anies ke KPU, Begini Kata PKB

Rabu, 28 Agustus 2024 | 19:10

BKPM Bidik Investasi Rp2.000 T di Tahun Pertama Pemerintahan Prabowo

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:52

Jadi Pendaftar Pertama Pilwalkot Bandung, Haru-Dhani Bersyukur Tak Akan Ada Kotak Kosong

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:47

Pengusaha Peringatkan Risiko PHK Akibat Aturan Zonasi Iklan Rokok

Rabu, 28 Agustus 2024 | 18:37

Selengkapnya