Berita

Megawati Soekarnoputri menjadi Inspektur Upacara HUT ke-79 RI di Pelataran Masjid At-Taufiq /RMOL

Politik

Ini Amanat Megawati Saat Pidato di Upacara Pengibaran Bendera di Pelataran Masjid At-Taufiq

SABTU, 17 AGUSTUS 2024 | 13:11 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri memberikan amanat sebagai Inspektur Upacara Pengibaran Bendera HUT ke-79 RI Di pelayaran Masjid At-Taufiq, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, pada Sabtu (17/8).

Dalam pidatonya, Megawati menekankan pentingnya memahami sepenuhnya makna kemerdekaan. Ia mengingatkan agar seluruh rakyat Indonesia terus menggelorakan semangat Pancasila sebagai jiwa bangsa.

"Pertama, pahamilah seluruh konsepsi pemikiran, cita-cita, semangat, dan perjuangan kemerdekaan Indonesia. Kesemuanya mengandung cita-cita yang mulia bagi terwujudnya Indonesia Raya," ucap Megawati.

Kemudian, pentingnya menjalankan Undang Undang Dasar 1945 dengan setia, menjaga persatuan bangsa, serta memperkuat gotong royong agar Indonesia dapat mengatasi berbagai tantangan yang dihadapi.

"Terus bangun optimisme bahwa keadilan dan kemakmuran akan terus hadir selama kita berjuang keras bagi kepentingan rakyat, bangsa, dan negara," ujar Megawati.

Presiden Kelima RI itu juga berpesan agar generasi muda Indonesia dipersiapkan dengan baik untuk menjadi pemimpin masa depan yang berkarakter dan berbudaya.

"Kita siapkan masa depan Indonesia dengan menggembleng para pemuda-pemudi Indonesia agar menjadi pandu-pandu bangsa yang mumpuni dan berkarakter budaya Indonesia,” tambahnya.

Lebih jauh, Megawati menutup amanatnya dengan seruan untuk terus berjuang mewujudkan cita-cita Indonesia Raya, tanpa pernah menyerah menghadapi tantangan.

"Teruslah berjuang untuk mewujudkan cita-cita Indonesia Raya. Jangan pernah menyerah, menghadapi tantangan seberat apapun, sebab kita adalah bangsa pejuang, bangsa yang berdaulat, dan bangsa yang mampu berdiri di atas kaki kita sendiri," pungkas Megawati.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya