Berita

Ilustrasi Foto/Net

Politik

Pelantikan Bambang Sumarno Simbol Kesuksesan Golkar di Kendal

RABU, 14 AGUSTUS 2024 | 23:13 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Bambang Sumarno, putra asli Desa Jeruk Giling, Kecamatan Kaliwungu, Kendal resmi dilantik sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kendal dari Fraksi Partai Golkar periode 2024-2029. 

Pelantikan ini menandai momen bersejarah dalam dunia politik Kabupaten Kendal. Pasalnya, Bambang Sumarno mencatatkan rekor perolehan suara tertinggi dalam sejarah pemilihan legislatif di wilayah tersebut.

Dalam Pemilihan Legislatif 2024, berdasarkan data resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kendal, Bambang Sumarno berhasil meraih hampir 14.000 suara perolehan yang mencoblos namanya dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kendal 2, yang meliputi Kecamatan Kaliwungu, Kaliwungu Selatan, dan Brangson. 

Perolehan suara ini tidak hanya mengukuhkan posisinya sebagai calon dengan dukungan terbanyak, tetapi juga mencerminkan kepercayaan besar masyarakat Kendal terhadap visi dan komitmen politik yang diusungnya.

“Saya sangat berterima kasih atas dukungan luar biasa yang telah diberikan oleh masyarakat Kendal, khususnya dari Dapil 2. Ini adalah amanah yang akan saya emban dengan penuh tanggung jawab untuk memperjuangkan aspirasi dan kepentingan warga,” ujar Bambang Sumarno dalam keterangan yang diterima redaksi, Rabu (14/8). 

“Sebagai putra daerah, saya merasa memiliki kewajiban yang besar untuk terus memajukan Kabupaten Kendal dan memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat,” tambahnya.

Bambang Sumarno telah dikenal luas sebagai tokoh masyarakat yang aktif dan dekat dengan warga di Kecamatan Kaliwungu, Kaliwungu Selatan, dan Brangson. 

Keberhasilannya dalam meraih suara terbanyak bukanlah hal yang mengejutkan, mengingat kiprahnya yang konsisten dalam berbagai kegiatan sosial dan pembangunan di daerah tersebut.

Masyarakat Desa Jeruk Giling, tempat asal Bambang Sumarno, menyambut pelantikan ini dengan antusias. Mereka berharap agar putra daerah yang kini menjadi wakil mereka di DPRD Kabupaten Kendal dapat membawa perubahan positif dan memperjuangkan pembangunan yang lebih baik di daerahnya.

Partai Golkar Kabupaten Kendal juga memberikan apresiasi tinggi atas pencapaian Bambang Sumarno. 

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten  Kendal  Bagus Bimo Alit menyatakan perolehan suara yang luar biasa ini menunjukkan bahwa masyarakat sangat percaya dengan kader-kader Partai Golkar. 

“Kami yakin, Bambang Sumarno akan menjalankan tugasnya dengan integritas dan dedikasi yang tinggi,” jelas Bimo.

Pelantikan ini semakin memperkuat posisi Fraksi Partai Golkar di DPRD Kabupaten Kendal. Dengan anggota-anggotanya yang memiliki legitimasi kuat dari masyarakat, Fraksi Golkar diharapkan mampu menjalankan fungsi legislatif secara optimal, baik dalam mengawasi jalannya pemerintahan daerah maupun dalam menyusun kebijakan yang berpihak pada kepentingan rakyat.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

Pagar Suci Bekali Robinsar-Fajar Senjata Kujang

Senin, 04 November 2024 | 18:05

Menunggu Langkah Polri Periksa Budi Arie Usut Bandar Judol

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Hajj Run 2024 Strategi Tingkatkan Literasi Haji pada Masyarakat

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Muzani soal Pertemuan Prabowo-Jokowi di Solo: Hanya Silaturahmi Biasa

Senin, 04 November 2024 | 17:29

Undang Stakeholder, Baleg DPR Susun Prolegnas 2025-2029

Senin, 04 November 2024 | 17:21

Menhut Gandeng Polri Berantas Pembalakan Liar

Senin, 04 November 2024 | 17:15

Putri Zulkifli Hasan Siap Kawal Target Swasembada Energi

Senin, 04 November 2024 | 17:08

Penetapan Tersangka Tom Lembong Terlalu Dipaksakan

Senin, 04 November 2024 | 16:50

BNI dan BSD Jalin Kerja Sama Pembiayaan Supply Chain

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Latihan Militer Perdana Indonesia-Rusia Latma ORRUDA 24 Resmi Dimulai

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Selengkapnya