Berita

Ketua DPW PAN Jakarta, Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio di kantor DPP PAN, Jakarta Selatan, Rabu (14/8)/RMOL

Politik

Arus Bawah Ingin Zulhas Lanjut Pimpin PAN Hingga 2029

RABU, 14 AGUSTUS 2024 | 14:19 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Arus bawah disebut masih menginginkan Zulkifli Hasan (Zulhas) memimpin Partai Amanat Nasional (PAN) sebagai Ketua Umum (Ketum) untuk periode 2024-2029.

Ketua DPW PAN Jakarta, Eko Hendro Purnomo mengatakan, pada Kongres ke-6 PAN yang akan berlangsung pada 23-24 Agustus 2024 di Jakarta akan dilaksanakan pemilihan Ketum PAN.

"Kalau aspirasi dari daerah, dari ranting segala macam, tetap Pak Zulkifli Hasan, tetap itu menginginkan Pak Zulkifli Hasan. Tapi kan tergantung beliau juga nanti memutuskannya seperti apa, menerima atau tidak mandat tersebut," kata Eko Patrio akrab disapa kepada wartawan di kantor DPP PAN, Jakarta Selatan, Rabu (14/8).

Eko menjelaskan, acara Kongres ke-6 PAN yang dilaksanakan di Hotel Kempinski Jakarta akan dilakukan pertemuan antar DPW seluruh Indonesia.

"Peserta kurang lebih yang diundang itu 2 ribu lebih. Tapi biasanya kalau Kongres itu dari berbagai macam ragam juga pasti hadir gitu ya," terang Eko.

Saat ditegaskan apakah Zulhas merupakan calon tunggal Ketum PAN periode 2024-2029 Eko meminta masyarakat untuk menunggu pada saat berlangsungnya acara Kongres.

"Ya nanti kita lihat tanggal 23 seperti apa gitu. Tapi aspirasi dari bawah semuanya menginginkan Bapak Zulkifli Hasan. Belum ada (calon lain), sampai sekarang belum ada. Masih beliau (Zulhas)" pungkas Eko.

Populer

KPK Dapat Petunjuk Dugaan Suap PAW PDIP dari Buku Hasto

Kamis, 08 Agustus 2024 | 19:35

BHS Kritisi Usul Muhadjir soal Opsi Nasi Jagung di Program Makan Gratis

Rabu, 07 Agustus 2024 | 02:44

Pengamat: Intervensi Kekuasaan Penyebab Airlangga Mundur

Minggu, 11 Agustus 2024 | 19:13

Jokowi Makin Kasar

Senin, 05 Agustus 2024 | 08:42

Fuad Bawazier Ngaku Diperas Rp4 Miliar

Kamis, 08 Agustus 2024 | 12:41

PKS Harus Ikhlas Terima PDIP Bergabung Usung Anies

Senin, 12 Agustus 2024 | 08:18

Buruh dan Penjual Warung Ini Beberkan Biaya Masuk Akpol

Senin, 05 Agustus 2024 | 00:33

UPDATE

DPR Endus Upaya Diskriminatif dalam Pelarangan Paskibraka Berhijab

Rabu, 14 Agustus 2024 | 16:03

Dasco Ungkap Tiga Parpol Baru Gabung KIM

Rabu, 14 Agustus 2024 | 15:56

Paskibraka Copot Hijab Mundur ke Zaman Orba

Rabu, 14 Agustus 2024 | 15:48

BPKH Resmikan Kampung Haji di Sukabumi Untuk 129 Keluarga Terdampak Bencana Longsor

Rabu, 14 Agustus 2024 | 15:40

Jokowi Tunggangi Golkar untuk Amankan Gibran

Rabu, 14 Agustus 2024 | 15:17

Imigrasi Usul Bentuk Pusat Koordinasi AMICF

Rabu, 14 Agustus 2024 | 14:59

Tukang Kayu Ingin Langgengkan Kekuasaan Seumur Hidup

Rabu, 14 Agustus 2024 | 14:56

Sosok "S" Pendamping RK Diumumkan Sehari Setelah HUT Kemerdekaan

Rabu, 14 Agustus 2024 | 14:51

Menteri dan Ribuan Pemukim Israel Serbu Masjid Al-Aqsa

Rabu, 14 Agustus 2024 | 14:45

Para Pedagang Mau Gugat Larangan Jual Rokok Eceran ke MA

Rabu, 14 Agustus 2024 | 14:44

Selengkapnya