Berita

Ketua Umum Persekutuan Dayak Kalimantan Timur, Syaharie Jaang/Repro

Politik

Ketum Dayak Kaltim Ngaku Sering Diajak Diskusi Pembangunan IKN

SABTU, 10 AGUSTUS 2024 | 13:19 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Aspek pelestarian budaya lokal turut menjadi perhatian pemerintah dalam pembangunan Ibukota Nusantara (IKN).

Ketua Umum Persekutuan Dayak Kalimantan Timur, Syaharie Jaang mengatakan, budaya lokal harus menjadi perhatian utama agar tidak tergerus arus modernisasi yang menyertai pembangunan tersebut.

“Saya secara aktif juga diundang Pak Alimudin (Deputi Bidang Sosial, Budaya, dan Pemberdayaan Masyarakat IKN),” kata Jaang dalam diskusi daring bertajuk IKN dan Makna Kemerdekaan dikutip Sabtu (10/8).


Jaang mengaku, ia dan sejumlah tokoh adat Kaltim secara aktif terlibat dalam diskusi dengan Alimudin.

“Kita sering diajak diskusi ya, bahkan saya juga sama-sama dengan beberapa tokoh Kaltim,” ungkapnya.

Jaang juga menyebut, dirinya bersama beberapa tokoh Kaltim telah menandatangani dokumen yang menekankan pentingnya perhatian terhadap seni dan budaya lokal.

Hal ini menjadi bagian penting dari strategi untuk memastikan bahwa nilai-nilai budaya Dayak dan tradisi lokal lainnya tetap terjaga di tengah transformasi besar yang sedang berlangsung di kawasan IKN.

"Saya juga sama-sama dengan beberapa tokoh Kaltim menandatangani dokumen bagaimana seni dan budaya lokal itu menjadi perhatian dalam hal pembangunan IKN,” pungkasnya.

Hadir dalam diskusi virtual tersebut Dirjen IKP Kominfo, Usman Kansong; Deputi IV Kepala Staf Presiden (KSP), Wandy N Tuturoong; hingga Budayawan Romo Benny Susetyo.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya