Berita

Ilustrasi/RMOL

Bisnis

Wall Street Menguat Tipis, Nasdaq Naik 0,51 Persen

SABTU, 10 AGUSTUS 2024 | 08:39 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Bursa saham Amerika Serikat ditutup menguat tipis pada perdagangan Jumat (9/8) waktu setempat, atau Sabtu pagi (10/8) WIB. 

Seperti dilaporkan Reuters, indeks Dow Jones Industrial Average di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, naik 51,05 poin, atau sekitar 0,13 persen, menjadi 39.497,54. 

Indeks S&P 500 meningkat 24,85 poin, atau sekitar 0,47 peersen, menjadi 5.344,16. Sedangkan Indeks komposit Nasdaq menguat 85,28 poin, atau sekitar 0,51 persen, menjadi 16.745,3.


Dalam sepekan terakhir, indeks Dow Jones, S&P 500, dan komposit Nasdaq, masing-masing turun 0,6 persen, 0,05 persen, dan 0,2 persen.

Sektor teknologi memberikan dorongan terbesar pada indeks, sedangkan Indeks Volatilitas Cboe yang menjadi pengukur kekhawatiran investor Wall Street, turun setelah melonjak pada awal pekan.

Saham Apple melonjak 1,37 persen, saham IBM, Amazon, dan Microsoft masing-masing naik 0,27 persen, 0,69 persen, 0,83 persen.

Para pembuat kebijakan The Fed memiliki keyakinan inflasi telah cukup melandai untuk memungkinkan bank sentral Amerika Serikat melakukan pemangkasan suku bunga. Data terbaru yang menunjukkan jumlah klaim awal pengangguran mengalami penurunan melampaui ekspektasi juga mendukung hal tersebut.

Menurut instrumen FedWatch CME Group, pemangkasan suku bunga The Fed diperkirakan terjadi pada September. Kemungkinan pemangkasan mencapai 50 basis poin mencapai 51 persen, sedangkan pemangkasan 25 basis poin mencapai 49 persen.

Harga emas berjangka di COMEX New York Mercantile Exchange naik seiring melemahnya nilai tukar Dolar AS. Harga emas untuk pengiriman September 2024 naik 0,4 persen menjadi 2.473,4 Dolar AS per ons. Indeks Dolar AS turun 0,05 persen menjadi 103,15.

Bursa saham Eropa menguat pada Jumat, dengan indeks STOXX 600 Eropa naik 0,6 persen, dipicu lonjakan saham sektor kesehatan.

Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, naik 23,13 poin, atau sekitar 0,28 persen, menjadi 8.168,1. Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, meningkat 42,48 poin, atau sekitar 0,24 persen, menjadi 17.722,88.

Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, menguat 80,5 poin, atau sekitar 0,76 persen, menjadi 10.638,5. Indeks Cac 40 di Euronext, Paris, melonjak 22,26 poin, atau sekitar 0,31 persen, menjadi 7.269,71.

Nilai tukar Poundsterling berada di kisaran 1,2754 Dolar AS per Pound. Sedangkan terhadap Euro, nilai tukar Pound berada di kisaran 1,1683 Euro per Pound.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya